mobilinanews

Balap Baru Standar Covid Ide Out of The Box, Harus Live Streaming (bag 2)

Sabtu, 16/05/2020 18:12 WIB
Balap Baru Standar Covid Ide Out of The Box, Harus Live Streaming (bag 2)
Sadikin Aksa, balap baru standar covid ide out of the box yang harus dilakukan

mobilinanews (Jakarta) – “Balap baru standar covid ini memang ide out of the box melihat kondisi sudah hampir 3 bulan tidak ada aktivitas balap di Indonesia,” ujar Sadikin Aksa, Ketua Umum IMI Pusat saat live IG bersama mobilinanewsdotcom Jumat (15/5/2020) tadi malam.

Kenapa disebut babak baru, menurut  Ikin – panggilan akrab Sadikin Aksa, karena balapan ini akan digelar di tengah pandemic covid 19 yang belum tahu kapan akan berakhir.

“Kalau dimulai menunggu pandemic berakhir, ya balapan tidak bisa ditentukan kapan dilangsungkan. Yang jelas, opsi balap baru ini sudah harus segera dimulai, dan standar balap dari kami sebagai federasi,” lanjut Ikin.

President Director PT Bosowa Group ini menyebutkan, balapan akan dilangsungkan di sirkuit tertutup, seperti sirkuit Sentul International maupun Sentul International Karting Circuit (SIKC) Bogor.

“Kami tentu tidak mau ambil resiko, kalau balapan bukan di sirkuit tertutup, karena takut nanti dicap event balap sebagai penyebar covid,” terang Ikin.

Hanya saja, sebutnya, balapan konsep baru ini sudah pasti akan dengan biaya yang lebih besar.

“Dengan tanpa penonton, pembalap dan kru dibatasi, disiarkan langsung melalui live streaming atau live TV. Itu menjadi SOP balap baru standar covid,” tambah Ikin.

Konsep balap seperti ini, lanjut pereli senior ini, sudah harus dimulai, akan diterima baik stake holder IMI dan insyaallah bagus.

Dengan disiarkan live streaming atau live TV, balapan tidak hanya dinikmati pembalap saja. Namun juga penggemar balap di rumah, event balap jadi lebih menarik, menjadi sebuah entertainment serta sponsor happy.

“Masak kalah dengan balap simulator yang sudah pakai live streaming. Saya yakin, standar balap baru ini bisa berkembang,” tutur pria 43 tahun yang juga Komisaris Utama PSM Makassar ini.

Ditanya kapan event perdana kejurnas dimulai?

“Kalau saya, lebih cepat lebih bagus. Sudah ada 2 pronas (promotor nasional) dan EO menghubungi kami untuk menggelar balap. IMI yang siapkan aturan dan approval pemerintah, promotor/EO yang melaksanakan event sesuai protokol kesehatan,” terang Ikin. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo