mobilinanews

Campur Sari Vespa Jakarta, Klub Vespa Campuran Nggak Pake Ketua-Ketuanan

Minggu, 19/07/2020 20:01 WIB
Campur Sari Vespa Jakarta, Klub Vespa Campuran Nggak Pake Ketua-Ketuanan
Campur Sari Vespa Jakarta, klub vespa sudah lama tapi tidak ada ketua

mobilinanews (Jakarta) - Campur Sari Vespa Jakarta (CSVJ) sebenarnya anggotanya banyak. Apalagi sudah berdiri lebih dari 10 tahun.

"Tapi yang aktif di bawah 100 sih. Karena kita memang tidak tidak terlalu terikat," ujar Anton, salah satu punggawa CSVJ yang Minggu tadi pagi mampir ke Warung Solo, Jeruk Purut, Jakarta Selatan.

Yang datang pun hanya sekitar 11 vespa, yang kebetulan ikut sunmori kali ini.

"Ya begitu, kalau mau jalan tinggal saling kontak di WA Group, di IG atau FB. Kita main di sosmed itu semua, bang,"  lanjut Anton.

Lalu, lanjut Anton, di CSVJ juga tidak ada pengurus secara formal. "Tidak ada ketua-ketuanan di CSVJ," ungkap Anton.

Lalu, sesuai dengan namanya, vespa yang menjadi anggota CSVJ campuran.

"Iya...kan Campur Sari Vespa. Jadi Vespanya campur ada yang 2Tak dan 4Tak Matic," tutur Anton.

Kalau kenapa suka ke Warung Solo?

"Parkir luas, makanan cocok dan lokasi pun pas buat yang dari selatan ujung sampai yang dari timuran," pungkas Anton. (lila)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo