mobilinanews

MotoGP 2020: Geber Hyundai i20 R5, Morbidelli Terjun di Rally Monza

Sabtu, 21/11/2020 19:59 WIB
MotoGP 2020: Geber Hyundai i20 R5, Morbidelli Terjun di Rally Monza
Franco Morbidelli (Italia/Petronas Yamaha) mulai merambah ajang reli mobil dunia. (Foto: automobilsport)

mobilinanews (Italia) - Satu lagi pemain MotoGP yang kepincut main di ajang balap roda empat. Franco `Franky` Morbidelli dengan dukungan Hyundai Italia dipersiapkan turun di Rally Monza, Italia, yang juga menjadi seri terakhir kejuaraan dunia reli mobil (WRC) 2020. 

Ini kali pertama Franky ikut kejuaraan reli meski sebelumnya pernah ikut road race di sirkuit.

Ini sekaligus jejak awalnya mengikuti langkah Valenttino Rossi sang gurunya di VR46 Academy yang rutin ikut Rally Monza dengan reputasi 7 kali juara.

Rossi sendiri belum memastikan akan ikut event Monza tahun ini, tapi bilang tertarik saat statusnya naik jadi seri dunia.

Sebelumnya, ia punya jadwal balap ketahanan mobil di Bahrain yang ternyata kemudian diundur penyelenggaraannya ke Januari tahun depan.

Rally Monza yang mengambil sebagian besar aktivitasnya di seputar Sirkuit Monza, Italia, dihelat pada 3-6 Desmber 2020.

Franky akan membesut Hyundai i20 R5 spesifikasi WRC3 dan bergabung di bawah bendera Hyundai Rally Team Italia. 

"Ini akan jadi pengalamn gila, berkompetisi pada jalur berbeda dan bergabung dengan para pereli top dunia. Saya harus belajar banyak hal yang detil dalam waktu singkat. Tak mudah beradaptasi dari roda dua ke roda empat, tapi ini akan jadi pengalaman yang sangat menyenangkan," ujar rider tim Petronas Yamaha itu.

Team Principal Hyundai Rally Team Italia, Riccardo Scandola menyebut tak mudah membujuk Franky untuk ikut ke Rally Monza. Butuh waktu 4 hari membuatnya yakin bisa ikut reli mobil berskala kejuaraan dunia.

"Kami akan kerja keras untuk mempersiapkannya. Ini akan jadi tantangan besar buat tim secara keseluruhan. Tapi, di sisi lain ini juga akan jadi sebuah atraksi yang menyenangkan," kata Scandola. (rrnp)

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo