mobilinanews

Dinobatkan Sebagai IMI Terbaik 2020, Hadiah Terindah Di Akhir Masa Kepengurusan Anondo Eko!

Minggu, 20/12/2020 14:55 WIB
Dinobatkan Sebagai IMI Terbaik 2020, Hadiah Terindah Di Akhir Masa Kepengurusan Anondo Eko!
Anondo Eko dan Dodi Irawan bersama trofi IMI Provinsi Terbaik 2020

mobilinanews (Makassar) - Selain penetapan Bambang Soesatyo lebih akrab dengan Bamsoet sebagai Ketua Umum IMI Pusat yang baru. Hal menarik lainnya pada Munas IMI 2020 di Makassar, Minggu (20/12/2020) adalah dinobatkannya IMI Provinsi DKI Jakarta sebagai IMI terbaik 2020. 

Kemudian diikuti IMI Provinsi Jawa Timur sebagai IMI Provinsi terbaik ke-2 dan IMI Provinsi Sumatera Barat sebagai IMI Provinsi terbaik ke-3.

Bagi IMI DKI, penghargaan ini sebuah pendakian prestasi yang pantas dan layak disandang. Kenapa? Ketika sepanjang musim 2020 digempur pandemi Covid-19, IMI DKI di bawah kepemimpinan bro Anondo Eko tetap menggeliat dengan inovasi program yang tidak dimiliki IMI Provinsi lain.

Yakni menggerakkan bidang Mobilitas meliputi Rescue, Safety dan Enviroment (lingkungan hidup) yang merupakan program yang tengah digalakkan tidak hanya IMI Pusat melainkan juga FIA (Federasi Bermotor Dunia). 

Utamanya, bro Anondo Eko bahu membahu dengan Dodi Irawan selaku Sekretaris Umum yang gesit serta Robert Batubara sebagai Ketua Bidang Organisasi yang juga aktif dan cekatan mengelola bidang Enviro.

"Saya pribadi mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih, kerja keras IMI DKI untuk terus memajukan organisasi dan program-program unggulan seperti bidang Rescue dan Enviro ternyata mendapat perhatian yang akhirnya mendapat apresiasi dari IMI Pusat," ujar Anondo Eko.

Bagi bro Anondo Eko, dipilih menjadi IMI Provinsi terbaik 2020 merupakan hadiah terindah di jelang akhir masa baktinya sebagai Ketua Umum IMI DKI pada Maret 2021 mendatang. Juga berlangsung di akhir masa kepengurusan Sadikin Aksa sebagai Ketum IMI Pusat.

"Kalau dilihat, kami terus berupaya untuk mempersembahkan yang terbaik bagi IMI DKI. Tahun 2018, sebagai juara 3 IMI terbaik, tahun 2019 sebagai juara kedua dan tahun ini Alhamdulillah berhasil sebagai terbaik pertama," terangnya dengan muka berbinar.

Diakuinya, tentu ini bukan hasil kerja sendiri. Melainkan team work yang harmonis dan solid. "Terima kasih atas support dan kerjasamanya, untuk seluruh pengurus IMI Provinsi DKI. Tanpa kalian, kami tidak berarti apa-apa," pungkas bro Anondo Eko. (bs) 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo