mobilinanews

Esok, Kejurnas Balap Digital Ketua MPR-RI Cup Dimulai, Hadiahnya Wow Kereeen!

Sabtu, 26/12/2020 01:50 WIB
Esok, Kejurnas Balap Digital Ketua MPR-RI Cup Dimulai, Hadiahnya Wow Kereeen!
Kejurnas Indonesia Digital Motorsport Championship perebutkan Ketua MPR-RI Cup mulai digelar besok. (Foto : bs)

mobilinanews (Jakarta)  - Di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, seluruh event balap mobil dan motor faktual tidak bisa dijalankan.

Akhirnya, balap virtual/simulator menjadi pilihan utama tidak hanya bagi Sim Racer melainkan juga pembalap benaran yang untuk sementara berpindah ke balap virtual dan bibit baru dari orang awam yang mulai belajar balap Simulator.

P1 Akademi Digital Motorsport Indonesia ( P1 ADMI) yang merupakan akademi balap digital pertama di Indonesia, siap menyelenggarakan Indonesia Digital Motorsport Champhionship 2020.

Kejuaraan nasional ini memperebutkan Piala Ketua MPR RI yang akan diselenggarakan sebanyak 6 putaran terbagi dalam tiga kelas.

Ada tiga kelas yang bisa diikuti, Seeded A untuk pebalap profesional, Seeded B untuk menengah, sedangkan Non Seeded untuk pemula.

Putaran pertama akan diselenggarakan pada Minggu, 27 Desember 2020 berlangsung di sirkuit virtual Zandvoort Belanda.

“Kejuaraan Nasional Balap Digital 2020 ini terbuka untuk umum, siapapun bisa ikutan menjadi peserta dan akan berlangsung selama 6 bulan dengan setiap bulan dihelat satu seri,” ujar Irvan T Bahran, Direktur P1-ADMI kepada mobilinanews.

Irvan menambahkan, kejurnas memperebutkan trofi Ketua MPR-RI Bambang Soesatyo yang juga Ketua Umum IMI Pusat menyiapkan hadiah utama berupa 1 set lengkap Simulator tipe terbaru senilai Rp 100 juta lebih.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut Anda bisa mengunjungi instagram @idmc.id. (wan)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo