mobilinanews
Home »

Mobil Masih Pakai Head Unit Standar? Ga Usah Sedih Dulu

Rabu, 21/10/2015 16:46 WIB
Mobil Masih Pakai Head Unit Standar? Ga Usah Sedih Dulu
Boy Y Prabowo
Hi Input Converter Dari DLS, Salah Satu Hi Input Terbaik Yang Ada Dipasaran

mobilinanews (Jakarta) – Rata-rata mobil-mobil modern sudah memiliki head unit sebagai peranti penghibur standar. Namun dalam perkembangannya, terkadang kita menjadi sedikit bosan dengan system yang ada dan berusaha meng-upgrade sistem car audio mobil kita.

Masalah timbul ketika ternyata head unit standar mobil kita tidak memiliki jalur pre out untuk koneksi kabel RCA, sedangkan untuk melakukan upgrade dengan panambahan power dibutuhkan koneksi RCA. Jangan sedih dahulu karena dipasaran terdapat sebuah alat bantuan yaitu yang biasa disebut Hi Input Converter.

Alat ini memungkinkan head unit tanpa jalur RCA pre out secara instant bisa terkoneksi dengan external power dengan jalur RCA. Whoiiillaa…ajaib, kini head unit kelas cupu sekalipun bisa mempunyai jalur koneksi pre out RCA.

Biasanya koneksi RCA yang ada dari Hi Input converter ini sebanyak 2 pre out yaitu untuk kanal depan dan belakang. Nah jalur belakang juga bisa digunakan untuk speaker belakang atau subwoofer. Dengan dua pre out dadakan ini artinya kita bisa meng-upgarde dengan 2 buah amplifier sekaligus.

Harga pun terbilang ekonomis dan terjangkau. Namun hati-hati dalam memilih produk Hi Input conveter karena biasanya produk yang terlalu murah mempunyai penyakit storing alias distorsi suara yang cukup mengganggu.

So, nggak ada halangan lagi buat upgrade kan…

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo