mobilinanews

MotoGP 2021: Misi Terselubung Rossi Dalam Pertempuran Rookie of the Year

Rabu, 17/02/2021 18:28 WIB
MotoGP 2021: Misi Terselubung Rossi Dalam Pertempuran Rookie of the Year
Luca Marini dan Enea Bastianini, beda livery dalam tim sama dengan tujuan sama: rookie of the year. (Foto: motogp)

mobilinananews (Italia) - Ada 3 pembalap debutan di MotoGP tahun ini, semuanya tarung dari atas Ducati. Tiga-tiganya alumnus Moto2 2020. Dan, karena itu perebutan gelar Rookie of the Year adalah target yang harus mereka perjuangkan. Ini pengulangan rivalitas dari Moto2.

Mereka adalah Enea Bastianini dan Luca Marini, masing-masing juara dan runner up  Moto2 tahun lalu yang bersaing hingga seri terakhir. Kedua rider muda Italia itu kini bernaung di bawah satu tim, Avintia Ducati. Kandidat lain adalah Jorge martin yang juga main dari atas Ducati lewat tim Pramac Ducati. Ia juga kandidat juara dunia Moto2 tahun lalu tapi peluangnya putus di tengah jalan akibat terpapar Covid-19 sehingga harus absen di dua race.

Menarik karena ketiga petarung muda itu akan memacu motor yang relatif sama, Martin dengan motor spek terbaru yang lanjutan type 2020 sementara bastianini dan Marini pakai spek 2019 yang sama persis. Membuat keduanya seakan mengulang rivalitas tahun lalu.

"Ini akan sangat menarik karena semua ruki bersama Ducati yang dalam hal ini sudah lebih banyak menarik pembalap Moto2 ke jajarannya. Bagaimana pun mereka inilah yang nantinya jadi pembalap utama MotoGP.," komentar Pablo Nieto, manajer Tim Sky VR46 Racing yang membawahi Marini di dalam tim Avintia yang juga dikenal sebagai tim Esponsorama.

Sekadar mengingatkan, motor Marini sendiri akan tampil dengan livery berbeda dengan Bastianini meski dalam satu tim. Bastianini tampil dengan corak asli Avintia.

Dengan motor yang pasti sama, Nieto melihat rivalitas Marini dengan Bastianini pasti terjadi. Tapi, bukan berarti tak ada persaingan dengan Martin meski pembalap Spanyol ini menggeber motor pabrikan.

"Pabrikan pasti akan membantu pembalap yang lebih cepat, dan kita belum tahu apakah itu mungkin kami."

Nieto menilai saat ini belum bisa memprediksi segala sesuatunya karena sejauh ini para pembalap MotoGP belum lakukan secuil tes pun menyongsong musim 2021. Itu akibat Covid-19 sehingga tes akhir tahun lalu batal dan begitu juga tes awal tahun ini yang hanya terbatas di Qatar. 

"Mereka bertiga adalah pembalap ruki yang paling minim persiapannya di era modern MotoGP. Bandingkan dengan Alex (Marquez) tahun lalu yang punya tes 15 hari sebelum resmi balapan. Dampaknya dirasakan bertiga dan karena itu peluang mereka pun relatif sama."

"Sulit mengatakan saat ini soal apa yang mungkin terjad. Tapi, saya tahu Luca sangat cepat. Ia mngakali situasi dengan latihan pakai Ducati versi jalan raya.  Ini memangMotoGP dan sulit, tapi saya tak akan mengerti jika ia tak jadi calon kuat ruki terbaik tahun ini. Itu adalah target kami. Dan,. Luca akan bisa melakukannya," imbuh Nieto.

Gelar ruki terbaik memang sangat penting buat Luca maupun tim Sky VR46 Racing milik kakak tirinya, Valentino Rossi. Gelar itu akan melekat dengan imej tersendiri kala Sky VR46 memisahkan diri dari Avintia pada akhir musim 2021 dan menjadi tim tersendiri. Tinggal menunggu apakah mengambil alih Avintia atau menjadi tim satelit Yamaha atau mungkin juga Suzuki? (rnp)

 

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo