mobilinanews

Ingin Tambah Oli Mobil yang Kurang, Perlu Perhatikan Ini

Kamis, 22/04/2021 09:08 WIB
Ingin Tambah Oli Mobil yang Kurang, Perlu Perhatikan Ini
Ilustrasi menambah oli pada mesin agar sesuai dengan takaran yang telah ditentukan

mobilinanews (Jakarta) - Pelumas atau oli menjadi bagian penting dalam mekanisme kerja mesin. Untuk itu, memperhatikan kondisi oli mobil menjadi kewajiban setiap pengguna kendaraan. Hal ini untuk mengantisipasi trouble yang bisa ditimbulkan saat berkedara.

Berkaitan dengan oli, tak sedikit pengguna mobil yang masih memiliki pertanyaan. Salah satunya adalah saat oli mobil berkurang, apakah hanya perlu ditambahkan atau harus diganti secara menyeluruh.

Menjawab pertanyaan ini, General Manager of After Sales Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Boediarto mengatakan bila kondisi oli berkurang saat pengecekan, maka perlu ditambah, tapi harus diperiksa apakah ada kebocoran atau tidak.

"Kalau oli kurang sebaiknya ditambah. Cuman mesti diingat, apakah mobil itu sudah stay lama atau baru berhenti atau baru sehari nginap. Itu perlu diperhatikan. Kalau oli sudah terlalu lama coba dicek apakah ada yang bocor. Harus dicek kolong-kolongnya barangkali ada yang netes. Intinya oli yang kurang perlu ditambah," katanya di Jakarta pada virtual confrence, Rabu (21/4/2020)

Hal lain yang perlu menjadi catatan adalah oli yang ditambahkan pada mesin, harus sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan oleh pabrikan. Artinya oli yang ditambahkan harus sama dengan oli yang ada dalam mesin

"Yang perlu diingat, nambahnya juga harus menggunakan oli yang sesuai dengan spesifikasi atau sama dengan oli yang ada di dalam engine," bebernya.

Untuk penambahan oli sendiri, perlu perhatian soal kondisinya. Artinya bila oli sudah sudah dipakai melebihi 10 ribu kilometer sebaiknya tidak ditambah tetapi diganti dengan oli yang baru, sehingga performa mobil lebih baik.

"Oli yang sudah dipakai sekian puluh ribu kilometer yang tadinya batas di 10 ribu , ya waktunya diganti. Karena tigkat kepekatannya akan berubah. Kalau oli masih bagus, tambahkan oli baru dengan spek yang sesuai," ujarnya.(Elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo