mobilinanews

F1 2021: Turki Dicoret, Kandang Red Bull Gelar 2 Grand Prix

Jum'at, 14/05/2021 23:52 WIB
F1 2021: Turki Dicoret, Kandang Red Bull Gelar 2 Grand Prix
Kafwal baru serial balap F1 2021. (Foto: f1)

mibilinanews (Inggris) - Sempat jadi tanda tanya beberapa hari terakhir, akhirnya Managemen F1 mencoret Turki dari kalender 2021. Padahal baru bulan lalu masuk sebagai pengganti GP Kanada.

Tak salah, lagi-lagi masalahnya adalah Covid-19. Kali ini bukan karena peraturan yang dikeluarkan otoritas kesehatan Turki, tapi lebih karena pengaruh Inggris. Negara ini mengeluarkan daftar negara yang mana pendatangnya harus karantina dua minggu saat memasuki wilayah Inggris. Turki salah satu negara itu.

Ribet karena mayoritas tim dan kru F1 bermarkas di Inggris. Ada 6 tim di situ di luar Ferrari, AlphaTauri dan Alfa Romeo. Mereka keberatan jika berangkat balapan ke Turki.

Seperti disampaikan Toto Wolff (Team Principal Mercedes) dan Gunther Steiner (Team Principal Haas), terlalu berat jika anggotanya harus karantina 2 minggu sepulang dari Turki nantinya. 

Juga tak bijak jika usai GP Turki seluruh krunya langsung menuju seri balap berikutnya untuk menghindari karantina masuk Inggris.

"Tak mungkin staff kami meninggalkan rumah dan keluarganya selama 3 minggu tanpa putus," kata Steiner.

Sebagai gantinya, F1 sudah putuskan Sirkuit Red Bull Ring di Austria. Dengan begitu akan ada dua race beruntun seperti tahun lalu di sirkuit milik Red Bull itu. 

"Ini bukti kecepatan kami mendapatkan solusi. Agar jadwal 23 race musim ini tetap terlaksana," kata CEO F1 Stefano Domenicali yang sebelumnya mengaku rutin komunikasi dengan para pemilik trek F1 untuk jaga semua kemungkinan.

Dengan demikian Red Bull Ring akan jadi sirkuit tersibuk tahun ini. Baru saja FIM dan Dorna juga umumkan tambahan race di sana, GP Styrian, sebagai pengganti GP Finlandia yang gagal dihelat karena Covid-19.

Secara psikologis dua race di Red Bull Ring akan menguntungkan tim Red Bull Honda dan Max Verstappen. Tapi, secara teknis masih tanda tanya apakah mobil mereka cukup kompetitif melawan Mercedes. (rnp)

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo