mobilinanews

MotoGP 2021 Catalunya: Duo Espargaro di 3 Besar FP1, Vinales Mulai Rasakan Sentuhan Galbusera

Jum'at, 04/06/2021 20:24 WIB
MotoGP 2021 Catalunya: Duo Espargaro di 3 Besar FP1, Vinales Mulai Rasakan Sentuhan Galbusera
Untuk sementara, Aleix Espargaro (Spanyol) membawa Aprilia RS-GP tercepat di GP Catalunya. Ditunggu konsistensinya. (Foto: crash)

mobilinanews (Spanyol) - Akhirnya keluarga Espargaro sukses juga cetak sejarah penting di buku MotoGP. Meski hanya pada sesi latihan, inilah kali pertama kakak beradik Aleix dan Pol Espargaro menempati 3 Besar di sesi latihan resmi MotoGP. Hal yang sampai saat ini belum dicapai keluarga Marquez (Marc dan Alex) dan Valentino Rossi - Luca Marini.

Aleix kembali membuktikan Aprilia RS-GP besutannya sudah semakin mendekati kecepatan yang bersaing di papan atas. Ini kesekian kalinya ia tampil cemerlang di single lap.

Sayangnya, pada raceday, konsistensi kecepatan motornya acap terganggu. Karena itu best time Aleix 1:40,378 pada FP1 GP Catalunya, Jumat (4-6-2021), masih jauh dari kata peluang menjadi pemenang untuk race Minggu nanti.

Seperti diucapkan Aleix sebelum maju ke Catalunya, besutannya sangat berkembang dibandingkan tahun lalu. Di semua sektor ada peningkatan.

"Pelan tapi pasti. Saat ini motor kami bukan motor pemenang. Tapi, akan tiba waktunya," tegas Aleix.

Di urutan dua ada Franco Morbidelli (Petronas Yamaha Srt). Diikuti Pol (Repsol Honda) yang beda 0,375 detik dari abangnya.

Di peringkat 4 muncul Maverick Vinales (Yamaha) yang jadi perhatian khusus karena ini kali pertama ia bekerja di bawah komando Silvano Galbusera sebagai kepala mekanik. Mantan chief crew Valentino Rossi itu menggantikan Esteban Garcia yang sudah lama mendampingi Vinales.

Kalau kemarin belum jelas alasan Yamaha memisahkan Vinales dengan Garcia, hari ini Vinales memberi memberi gambaran apa yang terjadi. Ia sebut bukan keinginan atau permintaannya yang membuat Garcia mendadak pisah dengan Yamaha jelang GP Catalunya.

"Saya hanya beberkan fakta dan data yang saya alami dalam beberapa race terakhir. Dari situ Yamaha mengambil keputusan membuat perubahan. Saya sedih berpisah dengan Esteban. Ia sahabat saya dan saya dekat dengan keluarganya. Tapi, saya juga percaya keputusan Yamaha karena selama ini juga selalu berusaha berikan yang terbaik buat saya," kata Vinales yang bertekad hubungan personalnya dengan Garcia tak akan pernah berubah.

Begitu pun soal Galbusera. Vinales yakin dengan pilihan Yamaha dengan sejumlah alasannya. 

"Bersama Garcia saya berharap dalam hasil maksimal di setiap balapan. Hal sama saya harapkan dari Silvano yang sudah berpengalaman bersama Valentino. Semoga bersama Silvano kami bisa meraih hasil maksimal. Motor kami saat ini sangat baik, dan tidak setiap tahun begini. Jadi, sayang sekali kalau kami lewatkan momentum positif ini," kata Vinales pada crash.net. (rnp)

HASIL FP1 GP CATALUNYA 2021

POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF LAP MAX
1 Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) 1`40.378s 17/18 347k
2 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.024s 5/19 342k
3 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +0.373s 6/19 348k
4 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.375s 8/24 345k
5 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21) +0.389s 10/19 350k
6 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.475s 5/20 344k
7 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +0.549s 7/18 346k
8 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.582s 5/16 347k
9 Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) +0.613s 10/20 353k
10 Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21) +0.707s 11/18 347k
11 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.756s 5/20 345k
12 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)* +0.807s 15/15 351k
13 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.830s 6/20 346k
14 Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) +0.876s 17/20 346k
15 Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.889s 5/20 344k
16 Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) +0.979s 5/18 341k
17 Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* +0.985s 9/19 345k
18 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) +1.059s 4/21 347k
19 Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19)* +1.086s 11/19 344k
20 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +1.134s 11/19 350k
21 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP)* +1.366s 17/18 342k
About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo