mobilinanews

F1 2021 Austria: Serangan Balik Mercedes, 1-2 Kalahkan Verstappen, Berkat Sumpah Vowles?

Jum'at, 02/07/2021 22:59 WIB
F1 2021 Austria: Serangan Balik Mercedes, 1-2 Kalahkan Verstappen, Berkat Sumpah Vowles?
Perubahan set up W12 di garasi Mercedes, bawa perubahan performa Lewis Hamilton di Austria. (Foto: racingnews365)

mobilinanews (Austria) - Makin seru saja nih balapan F1. Dibulan-bulani Max Verstappen (Red Bull Honda), duet joki Mercedes sukses bangkit dalam sekejap di sesi FP2 GP Austria, Jumat (2-7-2021) di Sirkuit Red Bull Ring.

Ada temuan apa di W12 milik Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas?

Terpuruk pada sesi pagi, FP1, Mercedes menyerang balik pada sesi sore di FP2. Tercepat 1-2 sekaligus menempatkan Verstappen di urutan 3.

Hamilton yang pada sesi pagi urutan 7 tercepat kini di nomor satu tercepat dengan torehan waktu 1:04,523. Rekan setim, Valtteri Bottas, di urutan 2. Sementara Verstappen di urutan 3 tertinggal 0,2 detik dari Hamilton.

Perbaikan waktu yang cukup signifikan itu mengindikasikan Mercedes telah menemukan sesuatu saat memoles ulang kekuatan W12 ke sesi FP2.

Karena tak ada up date teknis terbaru ke Austria, maka sesuatu itu sangat mungkin adalah perubahan setingan pada W12. Tak jelas di bagian mana Mercedes menemukan kembali kekuatan W12.

Yang jelas, sebelumnya Direktur Strategi Mercedes James Vowles sudah `bersumpah` membalas kekalahan timnya atas Red Bull Honda.

Meski tanpa tambahan part baru buat W12, Vowles tegaskan masih banyak yang bisa dieksplorasi dari semua yang dimilik W12 saat ini.

"Banyak area yang masih bisa kami kembangkan. Entah itu aerodinamika, suspensi, kinerja ban, bahkan setelan mesin. Kami hanya menunggu waktu untuk menemukannya," tegas Vowles yang juga menegaskan timnya akan terus berjuang menutup defisit W12 di trek lurus.

Itu kemungkinan dari kubu Mercedes. Dari pihak Red Bull Honda, kekalahan di FP2 juga tak bisa dianggap bahwa RB16B tak lagi garang dalam suhu udara yang lebih teduh pada sesi sore.

Faktanya pada sesi ini Verstappen lebih banyak fokus untuk menguji performa ban berkompon medium, yang berarti orientasinya sudah menjurus pada race. 

Apakah itu yang membuat Verstappen kalah, semuanya akan terjawab pada sesi kualifikasi Sabtu (3/7/2021) esok. Saat masing-masing pembalap gunakan kompon ban yang sama, dengan jumlah bahan bakar yang sama.

Jika Ferrari menarik perhatian di FP1, kini justru tim Aston Martin yang jadi buah bibir. Tim yang tahun lalu bernama Racing Point itu sukses menempatkan Lance Stroll dan Sebastian Vettel diurutan 4 dan 5.

Pasangan Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz yang 3 Besar di FP1 kini melorot ke urutan 16 dan 13. 

McLaren yang sejauh ini menjadi musuh utama Ferrari di level tengah kompetisi, sejauh ini belum tampak unjuk diri. Mungkin giliran mereka pada sesi Sabtu esok. (rnp)

HASIL FP2 GP AUSTRIA 2021
POSDRIVERNAT.TEAMTIME
1Lewis HamiltonGBRMercedes AMG Petronas Formula One Team1m04.523s
2Valtteri BottasFINMercedes AMG Petronas Formula One Team1m04.712s
3Max VerstappenNEDRed Bull Racing1m04.740s
4Lance StrollCANAston Martin Cognizant Formula One Team1m05.139s
5Sebastian VettelGERAston Martin Cognizant Formula One Team1m05.268s
6Yuki TsunodaJPNScuderia AlphaTauri Honda1m05.356s
7Pierre GaslyFRAScuderia AlphaTauri Honda1m05.379s
8Fernando AlonsoCHIAlpine F1 Team1m05.393s
9Lando NorrisGBRMcLaren F1 Team1m05.466s
10Antonio GiovinazziGBRAlfa Romeo Racing Orlen1m05.511s
11Sergio PerezMEXRed Bull Racing1m05.516s
12Esteban OconFRAAlpine F1 Team1m05.527s
13Carlos SainzESPScuderia Ferrari Mission Winnow1m05.620s
14Kimi RaikkonenFINAlfa Romeo Racing Orlen1m05.624s
15Daniel RicciardoAUSMcLaren F1 Team1m05.698s
16Charles LeclercMONScuderia Ferrari Mission Winnow1m05.708s
17George RussellISRWilliams Racing1m05.819s
18Mick SchumacherGERUralkali Haas F1 Team1m05.911s
19Nicholas LatifiCANWilliams Racing1m06.014s
20Nikita MazepinRUSUralkali Haas F1 Team1m06.173s
About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo