mobilinanews

All New Honda Civic 2022 Semakin Dekat ke Indonesia, Meluncur Dulu di Thailand

Rabu, 21/07/2021 18:30 WIB
All New Honda Civic 2022 Semakin Dekat ke Indonesia, Meluncur Dulu di Thailand
Tampang All New Honda Civic 2022 yang akan meluncur di Negeri Gajah Putih Thailand

mobilinanews (Jakarta) - Setelah santer tersiar akan hadir pertagahan tahun 2021 ini, Honda akhirnya menfkonfirmasi bahwa All-new Honda Civic akan melakukan debut peluncurannya di Thailand pada 6 Agustus 2021.

Hal ini menarik karena model Civic terbaru akan meluncur bulan depan, hanya dalam kurun waktu lebih dari tiga bulan, setelah sedan segmen-C generasi ke-11 pertama ini, kali terungkap di Amerika Serikat pada bulan April lalu.

Dibandingkan dengan FC Civic generasi ke sepuluh sebelumnya, model baru ini menampilkan desain yang lebih matang, dengan sorotan lampu depan LED yang lebih ramping dengan DRL berbentuk L. Ia memiliki garis atap seperti Accord, lampu belakang bersudut, dan bumper tak begitu agresif.

Secara dimensi, bodi baru lebih Cvic baru ini, memiliki panjang 33 mm dari model sebelumnya 4.674 mm, sedangkan jarak sumbu roda naik 36 mm menjadi 2.736 mm. Yang tidak berubah adalah lebarnya yang tetap 1.801 mm dan tinggi 1.415 mm.

Perombakan desain terlihat di interior, dengan jaring sarang lebah yang membentang lebar di bagian dasbor, yang menyembunyikan ventilasi udara di belakangnya.

Mobil ini juga mendapat sistem infotainment layar sentuh berada di atas ventilasi udara sentral dan kontrol iklim, sementara konsol tengah telah didesain ulang untuk memberikan lebih banyak kepraktisan.

Ia juga menggunakan setir dan kluster instrumen digital baru. Sementara penumpang dapat menikmati ruang yang lebih legah di dalam kabinnya, karena perluasan yang didapatkan dari penambahan panjangnya.

Honda sampai saat ini belum merinci mesin apa yang akan digunakan Civic baru mereka. Tetapi sebuah laporan oleh Headlightmag mengklaim bahwa Civic baru hanya akan menggunakan mesin turbo, empat silinder SOHC 1,8 liter.

Saat ini, mesinnya menggunakan 1.5 liter VTEC Turbo yang menghasilkan tenaga 170 hp dan torsi 220 Nm, tetapi di Civic baru yang dijual di AS, mesin telah diseting untuk menghasilkan tenaga yang sedikit lebih besar, dengan output 180 hp dan torsi 240 Nm.

Meskipun terdapat bocoran, pecinta Honda harus menunggu, apakah Civic spek Thailand mendapatkan peningkatan output yang sama atau tidak. Tetapi yang pasti mesin yang akan digunakan adalah model penggerak roda depan dengan CVT.

Negara lain yang dalam waktu dekat akan mendapatkan Civic baru adalah Singapura, meskipun masih belum ada waktu pasti peluncurannya.

Bagaimana dengan Indonesia. Kita tunggu perkembangan dari Honda Prospect Motor. (elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo