mobilinanews

Hyundai STARIA Bisa Jadi Office Berjalan untuk Eksekutif Muda

Sabtu, 21/08/2021 05:05 WIB
Hyundai STARIA Bisa Jadi Office Berjalan untuk Eksekutif Muda
Kabin mewah Hyundai STARIA yang bisa dijadikan office berjalan untuk para eksekutif muda

mobilinanews (Jakarta) - Hyundai STARIA Signature 7 dan 9, yang baru diluncurkan di Indonesia, cukup mendapat sorotan. Desain unik dan fitur canggih menjadikan mobil ini disebut-sebut sebagai MPV premium yang istimewa di pasar otomotif Tanah Air.

Sebagai MPV premium, yang memiliki 7 hingga 9 tempat duduk, tentu mengundang pertanyaan. Mengapa Hyundai tidak membuatnya menjadi 11 penumpang seperti Hyundai H9 yang tentu bisa mengakomodir lebih banyak orang.

Terkait dengan ini, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur mengungkapkan Hyundai Indonesia merasa STARIA 7 dan 9 yang dihadirkan sudah sesuai dengan survei yang mereka lakukan untuk pasar Indonesia.

"Pada saat kita meluncurkan suatu produk, sebelumnya tentu kita lakukan survei. Dalam survei tersebut memang untuk kondisi Indonesia saat ini, STARIA yang ada, sudah cocok untuk Indonesia yakni STARIA Signature 7 dan 9. Jadi kita siapkan yang tempat duduk 7 penumpang dan 9 penumpang," kata Makmur di Jakarta, Jumat (20/8/2021)

Ia menjelaskan mobil ini, secara spesifikasi sudah memenuhi ekspektasi konsumen eksekutif baik untuk para pebisnis maupun keluarga yang ingin memiliki experience baru dalam hal kenyamanan dalam beraktivitas.

STARIA yang memiliki kelapangan kabin dan dukungan berbagai fitur canggih, sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Tanah Air. Bahkan bisa dijadikan kantor berjalan bagi pebisnis-pebisnis muda.

"Mobil ini, kita tujukan dengan fugsinya untuk pengusaha muda, yang bisa melakukan aktivitas di dalamnya termasuk untuk kegiatan office pun bisa dilakukan di dalam perjalanan dengan fitur-fitur yang dimilikinya. Juga kita tidak lupa untuk kebutuhan keluarga yang besar sehingga kita siapkan sampai 9 penumpang," tuturnya. (elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo