mobilinanews

Cetak Double Winner di ISSOM, Vivaldhi DP Wijaya Terima Kasih Kepada Orang Tua dan Sigma Speed!

Senin, 27/09/2021 18:07 WIB
Cetak Double Winner di ISSOM, Vivaldhi DP Wijaya Terima Kasih Kepada Orang Tua dan Sigma Speed!
Ekspresi khas Vivaldhi Dwi Putra Wijaya ketika difoto bersama trofi juara ISSOM didampingi kedua orang tuanya

mobilinanews (Sentul) - Pembalap muda berbakat Vivaldhi Dwi Putra Wijaya akhirnya berhasil mewujudkan obsesinya menggabungkan trofi juara 1 kelas ITCR 1500 dan Honda Jazz Speed Challenge (HJSC) putaran 3 ISSOM 2021 di Sentul International Circuit, Bogor, Minggu (26/9/2021).

Vivaldhi di podium utama HJSC promotion

Performance pembalap andalan Sigma Speed sangat apik, baik di HJSC maupun ITCR keduanya di kategori Promotion untuk mencetak double winner.

Di HJSC, bahkan siswa kelas 3 SMA Diponegoro Jakarta Timur ini berhasil finish ke-5 overall, hanya kalah dari Ferrel Fadhil, Raditya Mahendro, Benny Santoso dan Fitra Eri yang turun di kategori Master dan Rising Star.

Vivaldhi, kini memimpin klasemen HJSC promotion

Di kelas ini, putra mantan pembalap motor nasional Putu Indra Wijaya ini sukses mencetak total waktu 19:34.956.

Demikian pula di kelas ITCR kategori Promotion, Vivaldhi yang sebenarnya baru bisa melakukan latihan secara penuh hari Jumat (24/9/2021) karena harus mengikuti ujian di sekolahnya, juga mengukir waktu tercepat di kategori kelasnya.

Disupport penggemarnya yang manis dan imut langsung datang ke sirkuit Sentul 

"Iya, om, kali ini mobilnya fit dan tidak ada kendala. Sehingga saya bisa tampilkan skill balap terbaik. Terima kasih Om Boy (Sigma Speed) yang telah menyiapkan mobil terbaik, orang tua dan teman-teman yang datang mensupport saya ke sirkuit Sentul. I love you all," ujar Vivaldhi yang memiliki banyak penggemar remaja putri.

Dia berharap, performa bagus ini bisa dipertahankan jika perlu ditingkatkan untuk 3 putaran ISSOM 2021 pada Oktober, November dan Desember. (wan)   

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo