mobilinanews

Mobil Keluarga Honda Bermesin Listrik Siap Meluncur Januari 2022, Muat 8 Orang!

Jum'at, 31/12/2021 05:28 WIB
Mobil Keluarga Honda Bermesin Listrik Siap Meluncur Januari 2022, Muat 8 Orang!
Mobil Honda All-New Step WGN e:HEV yang akan meluncur awal Januari 2022

mobilinanews (Jakarta) – Honda Motor dikabarkan segera meluncurkan kendaraan multifungsional pada 7 Januari 2022. Mobil ini merupakan All-New Step WGN e:HEV yang menjadi generasi keenam dari model Step WGN.

Menariknya mode berukuran besar ini akan menggunakan platform baru dengan mesin listrik, sehingga akan menjadi mobil bongsor pertama Honda yang menggunakan mesin listrik.

Dalam teaser yang dirilis Honda, memperlihatkan All-New Step WGN akan hadir dengan ruang interior yang luas yang dapat dinikmati seluruh keluarga, sesuai dengan target pasarnya.

Ia juga dibekali sistem pendukung mengemudi aman terbaru yang dimiliki Honda dengan mesin e: HEV,, menghasilkan pengendaraan mulus dan ramah lingkungan.

Step WGN pertama kali diluncurkan di Jepang pada Mei 1996. Mobil ini diluncurkan dengan ukuran serta fungsi yang sesuai dengan kebutuhan keluarga di Jepang yang menetapkan standar baru dengan ruang lapang pada interior, lantai rendah serta headroom tinggi yang cukup untuk 8 orang dewasa.

Poin lainnya adalah mobil ini memiliki berbagai pengaturan tempat duduk di mana seluruh keluarga dapat bersantai dengan nyaman serta dengan mudah memasukkan dan mengeluarkan barang-barang dari bagasi yang berukuran besar.

Dalam perkembangannya, Honda Step WGN terus melakukan inovasi teknologi dan desain sehingga menjadi mobil keluarga yang fun bagi konsumen. Ia dianggap nyaman karena mengakomodir kebutuhan anak-anak yang bisa menghabiskan waktu mereka mulai dari bermain, makan, tidur, dan lainnya.

Perubahan terbesarnya, terjadi pada generasi kelima pada April 2015. Saat itu, Step WGN telah menggunakan sistem hybrid.

Lebih dari itu, Honda ia dibekali teknologi Honda SENSING sebagai sistem pendukung berkendara yang lebih aman.(elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo