mobilinanews

ISSOM 2022 : Perfecto Umar Abdullah! Borong 5 Trofi Juara 1 Dari Kelas STCR1 dan STCR2!

Senin, 14/03/2022 15:33 WIB
ISSOM 2022 : Perfecto Umar Abdullah! Borong 5 Trofi Juara 1 Dari Kelas STCR1 dan STCR2!
Umar Abdullah (kanan), memborong 5 trofi juara 1 round 1 ISSOM 2022 di Sentul International Circuit, Bogor

mobilinanews (Bogor) - Perfecto! Satu kata itu layak dialamatkan kepada Umar Abdullah, skuad andalan Bank BJB Delta Garage Racing yang tampil tanpa cela pada round pembuka Kejurnas Balap Mobil ISSOM di Sentul International Circuit, Bogor, Minggu (13/3/2022).

Setelah mencetak double pole (mencetak waktu tercepat QTT hari Sabtu), Umar melanjutkan prestasi gemilang dengan menyabet juara 1 STCR1 dan STCR2 pada final race hari Minggu kemarin.

Mengandalkan Honda Estilo bermesin K-20 kelir biru khas tim Delta Garage, pembalap berpostur jangkung dengan raut muka kayak bule ini langsung gaspol sejak warna hijau tanda start dilepas.

Di kelas STCR1, Umar sempat dikuntit Alvin Bahar (Honda Civic Type-R), Rio Bramantio dan Charles Teo hingga laps 3, sebelum pembalap yang berprofesi sebagai lawyer ini ngacir sendirian di depan untuk menuntaskan balapan 12 laps.

Kemudian di STCR2, Umar bahkan kian perkasa. Ia langsung kabur meninggalkan kompetitornya, dengan meninggalkan jauh Hendra Widjanarko (Banteng Motorsport) yang akhirnya finish kedua.

"Alhamdulillah, mas. Mobil lagi enak dipakai balap. Makanya saya banyak mengucapkan terima kasih kepada tim teknik Bank BJB Delta Garage Racing, bro Ovi Sarjan, Ebeths Motor, KS Nusa, Motec, Sanqua dan yang lain yang tidak kesebut. Thank you so much for supportnya," ungkap Umar Abdullah.

Total 5 trofi juara 1 berhasil dibawa pulang Umar yaitu juara umum STCR1, FFA Max 3600, STCR2, FFA Max 2100 dan Japan Production 1B. 

Selamat untuk bos Umar Abdullah, dan angkat piala kebanggaan kita! (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo