mobilinanews

Kesan Tak Terlupakan Bertugas Menjadi Racing Committee di Jakarta E-Prix 2022, Semula Tegang Berakhir Happy!

Jum'at, 17/06/2022 19:28 WIB
Kesan Tak Terlupakan Bertugas Menjadi Racing Committee di Jakarta E-Prix 2022, Semula Tegang Berakhir Happy!
Foto bersama perwakilan Racing Committee Jakarta E-Prix 2022 usai acara ramah tamah di sebuah resto Brazil, Cilandak Town Square, Jakarta Selatan

mobilinanews (Jakarta) - Pengalaman berkesan dan tak terlupakan diungkapkan para Racing Committee (RC) saat ramah tamah dan pembubaran panitia RC Jakarta E-Prix 2022 di sebuah resto Brazil, Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022) malam.

Seperti disampaikan sebelumnya, RC Jakarta E-Prix yang dikomandani Ananda Mikola mendapat apresiasi dari FIA dan Formula E Operation dengan kinerja memuaskan pada pelaksanaan seri 9 Formula E pada Sabtu, 4 Juni lalu di sirkuit FE Ancol, Jakarta Utara.

Ananda Mikola

"Saya mohon maaf jika pada persiapan dan saat pelaksanaan Jakarta E-Prix, jika muka saya rada jutek. Seperti halnya para senior dan teman-teman RC yang ada di sini, saya juga alami ketegangan. Namun, alhamdulillah akhirnya semua berubah menjadi happy setelah event FE Jakarta berakhir dengan sukses," buka Ananda Mikola selaku Chief de Mission.

Wajar saja jika ketegangan menghinggapi seluruh jajaran RC, lanjut Ananda Mikola karena Jakarta E-Prix merupakan event kejuaraan dunia balap mobil electric pertama di Jakarta, dan dengan segala regulasi yang berbeda dengan balap mobil lainnya.

Irawan Sucahyono

Bagoes Hermanto, teman pembalap seangkatan Ananda Mikola yang dipercaya sebagai Deputy Cdm dan Deputy COC menyampaikan rasa terima kasih dilibatkan dalam kepanitaan RC Jakarta E-Prix, meski sudah lama tidak berkecimpung di dunia balap.

"Pengalaman yang sangat berkesan, bisa ikut menyukseskan event Jakarta E-Prix. Meski ada pernak-pernik yang membuat ketegangan, seperti saat orang FE dan FIA menanyakan bendera di pos marshal, namun akhirnya kita bisa menunjukkan setelah saya ngilang sebentar untuk ngecek di sebuah ruangan penyimpanan. Kebetulan tugas saya banyak berhubungan dengan Race Director dari FIA dan pejabat FE," ungkap Bagoes.

H Tinton Soeprapto

Saking terngiang-ngiang Bagoes yang acapkali melakukan yel-yel untuk memompa semangat para marshal, terutama dari volunteer mahasiswa Universitas Atmajaya, saat acara ramah tamah tersebut kompak meminta melakukan yel-yel.

Bagoes teriak : Jakarta, disahut dengan: E-Prix sebanyak 3 kali. Dilanjutkan oleh Bagoes : Indonesia, marshal: Jaya, diakhiri dengan tepuk tangan.

Bagoes Hermanto

Dani Sarwono yang didapuk sebagai CoC (Clerck of the Course) di Jakarta E-Prix juga diminta memberikan kesan-kesannya. "Sudah biasa jadi CoC (di sirkuit Sentul), tapi tegangnya beda di FE. Alhamdulillah, berkat kerja keras, kompak dan saling mengisi semua berlangsung dengan lancar," ujar Dani Sarwono.

Arief Budiarto yang sehari-hari sebagai Ketua Komisi Balap IMI Pusat dipaksa melancarkan bahasa Inggris-nya terkait posisinya sebagai RC juga sebagai OC (Organizing Committee).

Dani Sarwono

"Saya ingin menunjukkan bahwa petugas lomba Indonesia bisa bekerja dengan baik sesuai job discription dan ekspektasi orang FE dan FIA. Akhirnya mereka respect sama kita, karena balap memang sudah menjadi passion kita semua yang ada di sini," sebut Ato, panggilan akrabnya.

Djembar Kartasasmita sebagai Direktur Sertifikasi dan Homologasi IMI Pusat yang join dengan team RC di tengah jalan, juga dihinggapi ketegangan. Sebab hingga jelang sesi Shakedown hari Jumat, dirinya belum mendapatkan lembar homologasi untuk sirkuit FE Ancol.

Djembar Kartasasmita

"Saya berusaha mencari Scot Elkins (Race Director FIA), dan setelah bertemu saya tanyakan terkait homologasi, serta minta copiannya. Untungnya, Mr Scot ringan tangan dan memberikan copian homologasi, yang kemudian beredar luas Jumat sore jelang sesi latihan," ungkap Djembar Kartasasmita.

Donny Sarwono yang selama ini banyak berkiprah di ajang gokart dan dipercaya sebagai salah satu koordinator marshal juga diliputi ketegangan saat di lapangan. Namun Ananda Mikola memiliki cara agar timnya tetap lancar menjalankan tugasnya. 

Arief "Ato" Budiarto

Dikirimlah pizza kepada Donny Sarwono yang tengah bertugas di sisi lintasan. "Eh, ternyata masih kurang. Ya, dikirim lagi karena Donny tidak memungkinkan meninggalkan tempat tugasnya. Sekaligus sogokan hehe," buka Ananda Mikola.

Zafar Idham, pembalap senior dan pentolan kelas Retro yang juga didapuk sebagai marshal menyebutkan, 3 hari paling berkesan dalam hidupnya saat bertugas di Jakarta E-Prix.

Donny Sarwono

"Hari-hari yang mengesankan, dan tak akan terlupakan sepanjang hidup saya : bertugas ikut menyukseskan Jakarta E-Prix kemarin," ujar Zafar Idham.

Dika CH yang sehari-hari sebagai manajer operasional Sentul International Circuit harus banyak olahraga lari terkait tugasnya di Jakarta E-Prix. Padahal, secara postur badannya cenderung berisi (baca : rada gemuk).

Zafar Idham

"Kalau boleh, musim depan saya minta naik pangkat. Biar nggak banyak lari-lari tugasnya. Namun semua menjadi indah, karena urusan logistik (makan) selalu terpenuhi, meski tiap hari kalau nggak KFC ya nasi padang Sederhana hehe," kata Dika CH yang juga peslalom dan drifter senior.

Dalam acara ramah tamah dan pembubaran panitia RC Jakarta E-Prix tersebut, juga hadir 4 gadis perwakilan marshal dari unsur mahasiswi. 

Electra, mahasiswi semester 5 Universitas Atmajaya Jakarta ketika ditanya Lola Moenek, apakah tidak takut kulit dan mukanya menjadi hitam karena panas-panasan di sirkuit?

Electra, mahasiswi Univ Atmajaya

"Tidak tante, karena saya memang suka balap. Selama ini, saya suka nonton balap F1 bersama papa. Jadi sekarang malah senang, bisa ngerasain langsung jadi marshal dan nonton balap FE langsung di sisi sirkuit," jujur Electra.

Masih ada beberapa RC seperti Rulianto Katam, Rabindra Soeparto dan Anton "Ceper" yang juga menyampaikan kesan-kesannya. Namun pada foto bersama di atas telah menggambarkan betapa mereka enjoy, guyup dan bekerja dengan hati. (bs)  

   

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo