mobilinanews

Trio KAZ Speed SKS RT Jogja Mendominasi Podium Juara Bracket 11 Detik Kejurnas Drag Race 2022 di Sirkuit Sentul

Senin, 27/06/2022 03:18 WIB
Trio KAZ Speed SKS RT Jogja Mendominasi Podium Juara Bracket 11 Detik Kejurnas Drag Race 2022 di Sirkuit Sentul
Jefri Andrian (tengah, juara 1), Demo Prima P2 dan Yuli Parwanto P4 kelas Bracket 11 Detik putaran 4 Kejurnas Drag Race 2022 di Sirkuit Sentul

mobilinanews (Bogor) - Trio pembalap tim KAZ Speed SKS (Surya Karya Setiabudi) Yogyakarta unjuk kebolehan pada putaran 4 Kejurnas Drag Race 2022 di Sentul International Circuit (SIC), Bogor, Sabtu - Minggu (25-26/6/2022).

Jefri Andrian (31 tahun), Mohammad Demo Prima (27) dan Yuli Parwanto (28) masing-masing berhasil meraih trofi juara 1, 2 dan 4 kelas Bracket 11 detik, salah satu dari 3 kelas yang dilombakan sebagai Kejurnas. 

"Alhamdulillah, KAZ Speed SKS Racing Team bisa mendominasi podium juara kelas Kejurnas Bracket 11 Detik, dengan mengandalkan Honda Brio," ujar Demo Prima pembalap sekaligus team owner KAZ Speed SKS Racing Team kepada mobilinanews.

Iya, secara bergantian Demo Prima, Jefri Andrian dan Yuli Parwanto menggeber Honda Brio langsiran tahun 2017 tersebut serta berhasil mencetak waktu tercepat di antara 1.000 starter yang mengikuti Kejurnas Drag Race di sirkuit Santul. 

Sayangnya, di kelas Bracket 10 Detik ketiganya gagal mendulang poin. "Di kelas Kejurnas Bracket 10 Detik break out semua, mobilnya terlalu kenceng hehe," sambung Jefri Andrian merupakan mekanik andalan KAZ Speed sekaligus didapuk sebagai pembalap. Sedangkan 2 trofi lainnya diperoleh Demo Prima sebagai juara 5 kelas Sedan Modifikasi 1500, dan Yuli Parwanto juga juara 5 kelas Bracket 16 Detik 402 meter. 

Secara keseluruhan, kelas-kelas yang diikuti trio pembalap KAZ Speed SKS Racing Team ini adalah Bracket 10 Detik, Bracket 11 Detik, Sedan Modifikasi 1500 201 meter, Bracket 16 Detik 402, Bracket 17 Detik 402, OMR Honda Jazz 402 serta Sedan Modif 1500 402.

Selain Honda Brio, tim yang disupport PT Surya Karya Setiabudi (SKS), PT Putra Mataram Perkasa, Surya Group, Kentung Bosse serta Hyena ini juga menggunakan Honda Jazz keluaran 2017 (milik Demo Priima).  

 Lalu, di kelas apa yang jadi prioritas dan targetnya?

"Yang paling realistis, bisa menjadi juara umum kelas Kejurnas Bracket 11 Detik. Terserah aja siapa yang bakal menjadi juara umum : saya, Jefri atau Yuli. Yang penting insyaallah dari KAZ Speed SKS Jogja," jawab Demo Prima yang diamini Jefri dan Yuli. 

Menurut hitungan mereka, dengan juara 1, 2 dan 4 Bracket 11 Detik, usai putaran 4 Kejurnas Drag Race 2022 di sirkuit Sentul ini, Jefri berada di urutan pertama klasemen, sedangkan Demo Prima kedua. 

Pasalnya, pada putaran 3 Kejurnas Drag Race lalu, Demo Prima P5 dan Jefri Andrian P8. 

"Di kelas Kejurnas Bracket 10 Detik, kami juga masih punya peluang. Saat ini, masuk di 10 besar overall. Insyaallah kalau podium terus atau time bagus, kami bisa mengejar pada 4 sisa putaran Kejurnas 2022 yang jadwalnya satu di Meikarta, dan 3 Sumatra. Tapi nggak tahu, soal jadwal ini kalau ada perubahan. Inginnya bisa digelar lagi 1 seri di Sentul, dan 1 seri di Lanud Gading Jogja," beber Demo Prima.

Oya, untuk mobil drag race, disiapkan oleh bengkel KAZ Speed dengan mekanik Jefri Andrian, dan tuner Novit Dwi Harianto tak lain adik kandung Jefri. 

Selamat ya dab, berhasil memborong trofi juara kelas Bracket 11 Detik di sirkuit Sentul. (bs) 

 

  

 

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo