mobilinanews

Mitsubishi New Colt L300 Resmi Hadir, Siapkan 5 Keuntungan Lebih untuk Pebisnis

Selasa, 28/06/2022 15:40 WIB
Mitsubishi New Colt L300 Resmi Hadir, Siapkan 5 Keuntungan Lebih untuk Pebisnis
Tampilan Mitsubishi New Colt L300 yang siap dukung bisnis angkutan di Indonesia

mobilinanews (Jakarta) - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) resmi memperkenalkan New Colt L300, sebagai generasi baru dalam lineup kendaraan niaga legendarisnya yang telah menemani bisnis konsumen selama kurun waktu 40 tahun.

Sebagai model baru, MMKSI menghadirkan L300 anyar dengan sejumlah perubahan yang mereka sebut model "SUPER", yang mengakomodir performa tangguh mobil, kargo yang legah, perawatan yang gampang dan ramah kantong, interior yang nyaman hingga ramah lingkungan karena sudag berstandar Euro 4.

Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura mengatakan kehadiran New Colt L300 sebagai jawaban akan keinginan konsumen untk mendapatkan kendaraan niaga yang menjadi bagian dalam mendukung bisnis mereka.

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas produk kami dan padakesempatan baik ini, kami menghadirkan salah satu backbound kami dalam segmen kendaraan niaga New Colt L300 - Super Launch! yang memenuhi ekspektasi konsumen dan tetap menjadi bagian dari kesuksesan bisnis mereka," kata Nakamura di Jakarta, Selasa (28/6/2022).

New Colt L300 diklaim memiliki keunggulan dibanding kompetitor dengan lima nilai lebih yakni lebih irit karena dukungan mesin baru 4N14 berkualifikasi Euro 4 yang hemat bahan bakar dan memiliki getaran yang lebih halus.

Mesin baru ini juga membuat L300 baru lebih bertenaga dengan performa dan torsinya 40 persen lebih baik dari mesin sebelumnya. Tenaganya mencapai 99,25 PS dan torsi 200 NM, yang membuat akselerasinya lebih enteng dan dapat diandalkan di jalan tanjakan.

"Dengan mesin baru berkode 4N14 Euro4 ini, New Colt L300 memiliki tenaga dan torsi yang lebih besar 40 persen dibandingkan model sebelumnya. Bahkan tenaga dan torsinya lebih besar dibandingkan denag kompetitornya di segmen pick-up," jelas Irwan Kuncoro, Director of Sales and Marketing Division MMKSI.

Kendaraan komersial andalan Mitsubishi ini juga memiliki daya muat lebih banyak karena ukuran kargonya 200 mm lebih panjang dari model sebelumnya, dengan total ukuran 2630 mm, sehingga bisa memuat barang lebih banyak.

Meskipun sebagai kendaraan angkutan, New Colt L300 juga menyentuh kenyamanan interior dengan improvement fitur-fitur baru seperti speedometer dan odometer baru, grip fungsional untuk akses mudah masuk dan keluar kabin, posisi speaker baru yang memberikan hiburan pada sopir dan kabin yang lebih tinggi untuk fisibilitas pengemudi.

Kelebihan lainnya adalah lebih mudah mencari suku cadang karena mobil Mitsubishi didukung dengan jaringan dealer yang luas. Mereka punya 300 jaringan dealer dan bengkel dan 3.500 lebih jaringan suku cadang di seluruh daerah Indonesia.

Pick-up baru Mitsubishi ini, hadir dalam dua varian yakni Pickup Flat Deck dan Cab Chassis. Pickup Flat Deck New Colt L300 dibandrol Rp 218.650.000 dan Cab Chassis dihargai Rp 213.650.000 on the road Jakarta.

New Colt L300 ini merupakan kendaraan niaga Mitsubishi yang diproduksi dan diimpor dari Filipina. Meskipun demikian, Mitsubishi menjamin bahwa pengiriman kepada konsumen akan berlangsung lancar tanpa kendala.(elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo