mobilinanews

Jelang IIMS 2023 : Dibangun Jembatan Penyeberangan 50 Meter, Membuat Test Drive Dan Parade Lebih Nyaman

Sabtu, 28/01/2023 02:38 WIB
Jelang IIMS 2023 : Dibangun Jembatan Penyeberangan 50 Meter, Membuat Test Drive Dan Parade Lebih Nyaman
IIMS Track disiapkan lebih panjang untuk test drive maupun parade, dengan dibangun jembatan penyeberangan sepanjang 50 meter di JI-Expo Kemayoran Jakarta. (foto : ist)

mobilinanews (Jakarta) - Tak hanya akan mencetak rekor baru jumlah brand mobil dan motor yang akan mengikuti pameran otomotif IIMS 2023, yakni 40 brand, pameran gelaran PT Dyandra Promosindo ini juga membuat gebrakan baru.

Yakni membangun IIMS Track untuk berbagai kepentingan menyukseskan pameran otomotif international IIMS 2023 yang akan dilangsungkan di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, 16-26 Februar mendatang.

"IIMS Track ini kita bangun untuk memberi ruang lebih luas dan panjang, keperluan antara lain test drive kini bisa lebih optimal, termasuk untuk top speed. Karena jika sebelumnya lokasinya terbatas, kali ini hampir seluruh ruas arena IIMS di JI-Expo Kemayoran, kita bisa pakai dari ujung ke ujung," ujar Rudi MF, Project Officer IIMS 2023.

Lalu, bagaimana untuk traffic pengunjung yang biasanya lalu-lalang?

"Makanya, kita bangun jembatan penyeberangan yang menghubungkan Hall A-D dengan hall di seberangnya salah satunya untuk aftermarket dan PAHAMI. Jadi, memang cukup panjang, sekitar 50 meter lah," lanjut Rudi. 

Adanya jembatan penyeberangan tersebut, juga terdapat space dan VIP room yang multi fungsi di dalamnya. Tidak hanya saksikan test drive, juga menonton program IIMS Infinity Live dengan menghadirkan grup band dan penyanyi papan atas Indonesia, selama 11 hari penuh.

"Oya, adanya IIMS Track juga untuk keperluan parade di mana pada IIMS 2023 akan ada beberapa parade seperti marching band, parade mobil offroad IOF hingga Parade Pembalap 3 Generasi," pungkas Rudi MF. (bs)   

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo