mobilinanews

Miliki Tampilan Gagah, Konsumen Minta Produksi Massal SUV Compact Mitsubishi XFC Concept Tak Jauh Beda

Selasa, 21/02/2023 17:18 WIB
Miliki Tampilan Gagah, Konsumen Minta Produksi Massal SUV Compact Mitsubishi XFC Concept Tak Jauh Beda
Mitsubishi XFC Concept diharapkan konsumen tidak berbeda jauh dengan produksi massalnya yang akan dikerjakan tahun ini juga

mobilinanews (Jakarta) - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menggebrak ajang pameran otomotif IIMS 2023 dengan menghadirkan mobil konsep Mitsubishi XFC Concept di JI Expo Kemayoran Jakarta, 16-26 Februari 2023. 

Mobil konsep Sport Utility Vehicle (SUV) compact itu bakal menjadi amunisi baru mobil petualangan Mitsubishi Motors untuk konsumen di Indonesia.

Secara desain mobil konsep Mitsubishi XFC Concept punya pancaran aura sebagai mobil tangguh. Ia terlihat gempal, tangguh dan berotot sebagai mobil penjelajah masa depan.

Desain bodinya mengeluarkan otot khas Mitsubishi Motors dari garis-garis bodi yang tegas mulai dari titik kap mobil di depan hingga rentang garis tegas di sampingnya.

Riswan Setyo, salah satu pengunjung booth Mitsubishi Motors mengatakan kepincut dengan model SUV masa depan Mitsubishi Motors dalam tubuh Mitsubishi XFC Concept yang terkesan tangguh itu.

"Saya penggemar Mitsubishi Motors pakai Pajero Sport. Saya kira, (Mitsubishi XFC Concept) desain mobilnya keren. Bodinya kelihatan tangguh dan saya suka banget dengan desain grilnya, ada model heksagonal-heksagonal-nya," kata Riswan pada mobilinanews di booth Mitsubishi Motors, Senin (20/2/2023).

Baginya, model depannya sudah mewakili mobil SUV masa depan, sehingga bisa membuat orang yang menggunakan Mitsubishi XFC Concept nantinya akan tampil mentereng.

"Kalau dengan model yang saat ini sudah pasti banyak yang suka. Desain lampu depannya cakep buat SUV ya. Tapi ya kita pasti tunggu model produksinya. Mudah-mudahan tidak jauh berbeda," ujarnya.

Ditanya soal model Mitsubishi Motors apa yang mirip dengannya, Riswan menyebutkan bahwa Mitsubishi XFC Concept layaknya Mitsubishi Outlander baru yang lebih gagah dan futuristik.

"Kalau soal model mungkin kaya Mitsubishi Outlander baru kali ya. Kalau model lama kaya Mitsubishi Pajero Evolution yang legend tapi ini tidak kotak kaya Evolution," tukasnya.

Mengkonfirmasi permintaan Riswan soal seberapa jauh perbedaan antara mobil ko Mitsubishi XFC Concept dan model produksi, sebelumnya Director of Product Strategy Division PT MMKSI, Hikaru Mii mengungkapkan bahwa mereka akan mempertahankan model konsep ini sampai di atas meja produksi.

"Tentu, akan kami pertahankan desain utama di konsep ini, saya yakin akan sangat mirip dengan model yang akan diproduksi massal. Kami akan berusaha yang terbaik untuk produk ini," jawab Hikaru Mii. (erwin)

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo