mobilinanews

Test Drive All New Toyota Fortuner : Libas Jalur Ekstrim Dengan Diesel Power

Minggu, 31/01/2016 23:06 WIB
Test Drive All New Toyota Fortuner : Libas Jalur Ekstrim Dengan Diesel Power
Foto - Istimewa (JTD All New Fortuner)
Jalur ekstrim bukan penghalang berarti menunujkkan karakter tangguh All New Toyota Fortuner

mobilinanews (Jakarta) - Puas dengan impresi bentuk luar dan kabin All New Toyota Fortuner, sekarang saatnya mobilinanews merasakan bagaimana keandalan tenaga yang ditawarkan oleh mesin generasi baru, Diesel 2GD-FTV.

Kali ini lokasi yang dipilih oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) untuk menguji performa SUV ini sangatlah tepat. Berlatar belakang kemegahan Gunung Merapi yang menyisakan cerita suram tragedi letusannya di tahun 2010, jalur off-road yang tersedia secara alami membuat cerita Media Test Drive All New Toyota Fortuner sedikit menantang adrenalin.

All New Toyota Fortuner menaklukan ekstrim-nya jalur off-road Merapi

Mulai dari melintasi jalur lava Merapi dengan kontur jalan berbatu. Lanjut ke jalur tanah dengan kubangan air yang cukup dalam. Dan terakhir merendam All New Toyota Fortuner ke Kali Kuning. Semua tantangan tersebut membawa pengalaman luar biasa bagi seluruh peserta Media Test Drive.

Hadirnya 3 unit Fortuner generasi pertama menjadi bagian penting dalam komparasi di sesi test drive. Berbekal teknologi mesin yang baru, All New Toyota Fortuner jelas memiliki kemampuan lebih baik dibanding Fortuner lama dan karakter mesin jauh lebih lembut dan halus dengan tenaga dan torsi lebih besar.

Power mesin All New Toyota Fortuner tipe Diesel 2.4 cc VRZ sangat membantu kelancaran perjalanan ini. Tanpa kesulitan berarti, seluruh unit test drive Fortuner yang dibawa TAM, termasuk 3 unit Fortuner lama sanggup melewatinya dengan mudah. Meski memiliki kapasitas mesin lebih kecil, tapi terasa power dan torsinya naik. Memang, secara persentase torsi Fortuner baru naik 35 persen dibanding Fortuner generasi sebelumnya. Torsi lebih mumpuni saat berada di kecepatan rendah maupun kecepatan tinggi.

Mesin diesel All New Toyota Fortuner berteknologi TSWIN Piston, power lebih dan suara lebih halus

Urusan mode untuk mengemudi, Fortuner baru menawarkan dua pilihan berkendara, Eco Mode atau Power Mode. Eco Mode menjaga konsumsi BBM tetap irit, sementara untuk pilihan Power Mode agar merasakan secara full performa tenaga mesin. Tapi mobilinanews lebih memilih untuk Power Mode. Setidaknya mode ini bisa menghilangkan keraguan untuk berakselerasi cepat saat dibutuhkan.

Karena kunci untuk bisa menaklukan jalur ekstrim di Gunung Merapi adalah menyetir tanpa ragu. Pindahkan saja tuas transmisi ke posisi manual dan tekan tombol Power Mode. Satu lagi, All New Fortuner punya paddle shift sehingga mudah memanfaatkan engine break saat dibutuhkan.

Teknologi Thermo Sing Wall INsulation (TSWIN Piston) pada mesin Diesel All New Toyota Fortuner menjadi alasan perubahan karakter tersebut. Improvement ini berfungsi menjaga hasil pembakaran tetap berada di ruang bakar. Energi yang dihasilkan benar-benar termanfaatkan dengan baik.

Sementara penyempurnaan teknologi juga disematkan pada bagian turbo. Secara ukuran, turbo Fortuner generasi kedua dibuat lebih kecil, sehingga effort atau respon putaran turbin jadi lebih cepat. Turbo menjadi lebih kuat memompa udara yang masuk ke dalam ruang bakar. "Improvement ini pada akhirnya menjadikan Thermal Efficiency All New Fortuner meningkat menjadi 44 persen, ini paling tinggi di mesin diesel," sebut Dadi Hendriadi, GM Technical Service PT TAM di tengah acara test drive.

Dengan ground clearance tinggi, All New Toyota Fortuner tangguh dalam melibas jalur Kali Kuning

Sektor transmisi baru dengan 6 percepatan juga merupakan improvement baru yang disematkan. Menjadikan proses perpindahan gear terasa lebih lembut. Kekedapan ruang kabinnya juga terasa lebih senyap dibanding model sebelumnya.

Secara keseluruhan, mobilinanews menyimpulkan bahwa All New Toyota Fortuner sekarang makin smoother ride dan responsive handling. Artinya teknologi mesin baru yang dihadirkan cukup berhasil membuat perbedaan dengan generasi dibawahnya. Ditambah dengan desain kabin dan body yang lebih though dan stylish, All New Toyota Fortuner menjadi high SUV yang layak dimiliki oleh mereka yang menginginkan peningkatan level gaya hidup. (Zie)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo