mobilinanews

Kampiun di Danau Toba Rally 2023, H Rahmat dan Hade Mboi Selangkah Lagi Juara Nasional Rally 2023

Senin, 25/09/2023 01:08 WIB
Kampiun di Danau Toba Rally 2023, H Rahmat dan Hade Mboi Selangkah Lagi Juara Nasional Rally 2023
Hyundai i20 Rally 2, mobil pintar andalan perally H Rahmat dan co-driver Hade Mboi. (foto : ist)

mobilinanews (Simalungun) - "Amazing rally. Semoga bisa mempertahankan posisi sampai akhir seri. Amin," ujar H Rahmat perally LFN Sederhana Motorsport dengan raut muka ceria kepada mobilinanews.

Komentar itu disampaikan uda Ame - sapaan akrabnya - setelah memastikan diri sebagai juara 1 pada Danau Toba Rally 2023 di Hutan Tanaman Industri Sektor Aek Nauli, Parapat, Simalungun, Sumatra Utara, Minggu (24/9/2023).

H Rahmat, bermental juara

Pada event yang merupakan seri 3 Kejurnas Rally 2023 ini, uda Ame yang didampingi co-driver Hade Mboi mengendarai mobil pintar Hyundai i20  Rally 2 tampil konsisten dan menunjukkan sebagai perally bermental juara.

Selalu berada di posisi 4 besar, namun sempat mengalami overshoot di sebuah tikungan SS4 - hingga 2 kali mati mesin - membuatnya melorot ke posisi 12. Kerennya, pada 5 SS (Special Stage) selanjutnya bahkan dua kali finish P2. 

Hingga akhirnya secara overall, salah satu pemilik restaurant Sederhana SA dengan ratusan cabang ini mendarat di posisi kedua. Tapi, secara otomatis posisinya naik menjadi P1, karena sejak awal keikutsertaan Sean Gelael hanya di FIA APRC Asia Rally Cup. 

"Alhamdulillah, target juara di seri 3 Kejurnas Danau Toba Rally 2023 terpenuhi. Selanjutnya, tinggal fokus di seri terakhir (seri 4) Kejurnas Rally 2023 di venue yang sama November mendatang, sekaligus final round APRC 2023," terang uda Ame.

Dari hasil seri 3 di Danau Toba Rally ini, uda Ame semakin kokoh di puncak klasemen perally. Pasalnya, ayah tiga anak ini juga runner up di seri 1 (Danau Toba Rally) dan runner up di seri 2 South Borneo Rally.

Jika tidak ada hal yang luar biasa, selangkah lagi uda Ame dan Hade Mboi bakal merebut juara nasional rally 2023. (budsan)    

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo