mobilinanews

F1 2023 : Kepincut Ferrari, Max Verstappen Ingin Telponan Langsung Dengan President John Elkann

Selasa, 17/10/2023 01:18 WIB
F1 2023 : Kepincut Ferrari, Max Verstappen Ingin Telponan Langsung Dengan President John Elkann
Michael Schumacher (Jerman) di kokpit F2004 saat merebut gelar F1 ke-7 kalinya. (Foto: ist)

mobilinanews (Monaco) - Max Verstappen baru saja meraih gelar juara dunia F1 kali ketiga. Masih jauh dari rekor 7 gelar Michael Schumacher bersama Ferrari. Dan, itu bikin Verstappen punya obsesi geber mobil made in Italy tersebut.

Bukan menjadi pengganti Charles Leclerc atau Carlos Sainz yang diinginkan driver Belanda yang tinggal di Monaco itu. Bukan pula seri terbaru Scuderia Ferrari yang bisa dengan mudah ia beli sebagai pembalap F1 bergaji termahal saat ini.

Tapi, yang sangat diinginkan Verstappen adalah memiliki F2004 yang membawa Michael Schumacher meraih gelar ke-7-nya pada musim kompetisi 2004.

Ia menyebut F2004 itu sebagai mobil yang luar biasa dan sangat ingin memilikinya. Meraih 15 kemenangan dalam 18 race musim itu. Sebanyak 13 diantaranya diraih Schumacher dan 2 oleh Rubens Barrichello.

"Saya tak tahu bagaimana caranya memiliki atau membeli mobil itu," kata Verstappen lewat wawancara dengan media ternama Italia, Gazetta Dello Sport.

"Ini sebuah permohonan kepada John Elkann. Semoga ia membaca interview ini dan sudi telponan," ujar Verstappen menyebut President Ferrari yang menjadi bos Fred Vasseur (Team Principal Ferrari) itu.

Tahun ini RB19 juga dominan dengan memenangkan 16 dari 17 race 2023 sejauh ini. Dari jumlah itu 14 trofi jatuh kepada dirinya.

"Saya ingin mengoleksi mobil-mobil yang membawaku jadi juara dunia. Sama halnya dengan keinginan memiliki F2004 di garasiku."

F2004 salah satu mobil terbaik Scuderia Ferrari di kancah F1. Mobil itu adalah salah satu karya terbaik duet Ross Brawn dan Rory Byrne sebagai desainer. (rn)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo