mobilinanews

Tim Manor Ikut Balap Ketahanan 2016

Sabtu, 06/02/2016 23:03 WIB
Tim Manor Ikut Balap Ketahanan 2016

mobilinanews (Inggris) - Rupanya balap mobil ketahanan semakin diminati oleh tim-tim yang berlaga di F1. Sebut saja Manor Motorsport, tim asal Inggris yang siap berlaga di FIA WEC 2016 dengan mobil balap LMP Oreca bermesin Nissan.

John Booth yang merupakan mantan kepala tim F1 Manor siap menangani tim balap LMP ini. Dikatakan melalui motorsport.com. "Kami senang menerima tantangan untuk berlomba di WEC.Ini kejuaraan balap mobil yang menarik. Level kompetisinya memang berbeda dari F1 tapi lebih kompetitif.Saya tidak sabar untuk melihat mobil LMP2 ini turun."

Pada bulan Maret nanti, Manor akan menguji coba mobil Oreca LMP2 05 bermesin Nissan itu dan sekaligus memperkenalkan pebalap yang akan mebalap di balik mobil balap itu di Paul Richard, Perancis.

Baru Tor Greaves yang siap membalap di balik mobil itu sebagai tester pada sirkuit yang terletak di Le Castellet. Greaves merupakan pebalap berumur 43 tahun asal Thailand yang dulu membalap dengan Manor pada ajang F3 pada 1999 dan 2003.

Ia pernah membalap di LMP2 melalui tim ADR Delta pada musim 2012 dan 2013. Meraih 5 kemenangan bersama tim itu dan pada 2014 pensiun untuk sementara.

"Saya senang membalap kembali bersama Manor dan siap mengarungi musim ini dengan nostalgia bersama John Booth untuk meraih kemenangan lagi di tahun 2016,” ungkapnya. (Teks Berto Pramadya)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo