mobilinanews

Jawara Gokart Aditya Wibowo Melirik Balap Mobil ISSOM Tahun Depan, Andy Wibowo : Secara Basic Sudah Kuat

Selasa, 07/11/2023 20:08 WIB
Jawara Gokart Aditya Wibowo Melirik Balap Mobil ISSOM Tahun Depan, Andy Wibowo : Secara Basic Sudah Kuat
Aditya Wibowo, jawara gokart yang tahun depan turun di ajang balap mobil ISSOM di Sentul International Circuit, Bogor

mobilinanews (Jakarta) - Juara IAME Series Asia 2023 kelas Senior, Aditya Wibowo memberikan kabar baru. Pada musim balap tahun depan, ia akan merambah ajang balap mobil ISSOM di Sentul International Circuit, Bogor.

"Insyaallah, tahun depan Adit akan balap mobil ISSOM. Saya pikir, dia telah memiliki bekal yang cukup dari ajang gokart sebagai basic olahraga mobil," ungkap Andy Wibowo, ayahanda Adit kepada mobilinanews.

Andy juga masih mempertimbangkan, apakah akan memulai dengan Honda Brio, atau langsung ke mobil yang levelnya lebih tinggi. 

Yang jelas, pembalap dari komunitas gokart memiliki wadah balap mobil di ISSOM bertajuk Eshark Dapur Cokelat Touring Championship, yang menerapkan regulasi lebih sederhana dan terjangkau bagi pembalap baru. 

Adit yang kini siswa SMA Bina Nusantara Jakarta memulai bermain gokart pada usia 5 tahun. Dan Adit telah mencetak juara gokart serba termuda. 

Seperti pada 2016, Adit mencetak rekor sebagai pegokart termuda sebagai juara nasional Kelas Cadet di usia 7 tahun. 

Lalu, pada 2018, putra sulung pengusaha dan mantan pembalap serbabisa Andy Wibowo ini , juga mencetak juara Asia Max Challenge termuda kelas Micro Max saat berusia 9 tahun. 

Pada 8 Desember 2019, Aditya Wibowo juga berhasil menjadi juara Macao International Kart Grand Prix di Macao dengan menyisihkan 42 pegokart dari berbagai negara di dunia. 

Pernah tinggal di Italia dan mengikuti berbagai event gokart di Eropa. Dan, terbaru, Adit menyandang predikat sebagai juara IAME Series Asia 2023 Senior Class di Sepang Karting Circuit, Malaysia. 

Bagaimana kansnya di ajang balap mobil? "Yang penting latihan dulu, terus trial mengikuti balap mobil di sirkuit Sentul besar. Soal prestasi, biarlah nanti mengikuti. Usaha dan latihan keras tidak akan membohongi hasil," tukas Andy Wibowo, yang juga pernah menjadi pembalap mobil di Sirkuit Sentul. (budsan) 

 

  

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo