mobilinanews

Mencuat Gagasan Jadikan Jembrana di Bali Barat Sebagai Destinasi Sport Tourism, Bupati Hingga IMI Sambut Antusias

Rabu, 31/01/2024 23:08 WIB
Mencuat Gagasan Jadikan Jembrana di Bali Barat Sebagai Destinasi Sport Tourism, Bupati Hingga IMI Sambut Antusias
Suasana preskon, Rifat Sungkar bersama skuad Bintang Automotive dan lintasan gravel Pertamax Turbo Kejurnas Sprint Rally 2024 seri 1 di Perancak, Jembrana, Bali. (foto : kolase)

mobilinanews (Jembrana) - Press conference Pertamax Turbo Kejurnas Sprint Rally 2024 seri 1 dilangsungkan sirkuit Perancak, Jembrana, Bali, Rabu (31/1/2024) tadi siang melahirkan gagasan menjadikan wilayah Bali barat sebagai sport tourism.

Ide itu dicuatkan Eryanto Subaktiawan selaku promotor penyelenggara event Sprint Rally dari Bintang Automotive.

"Saya kira, wilayah Bali barat khususnya Jembrana bisa menjadi salah satu sport tourism di Indonesia. Selain lokasi sangat strategis dan mudah dijangkau dari Pulau Jawa, kontur tanahnya juga cocok disukai para perally," ujar bang Tanto, sapaan karib Eryanto Subaktiawan.

Gagasan itu langsung disambut positif pihak terkait yang hadir. Dari Bupati Jembrana I Nengah Tamba SH, Pak Ipad (Wakil Bupati), perwakilan IMI Bali, Dandim Jembrana hingga Rifat Sungkar perally senior yang juga pengurus IMI Pusat. 

Rifat menambahkan, di lintasan Sprint Rally yang juga bisa dikembangkan sebagai trek untuk Speed Rally ini bisa dibikin buat rally school. "Sekolah rally bisa dibuat di Perancak Jembrana ini. Selain kontur tanah bagus, alami serta relatif jauh dari pemukiman warga," terang Rifat.

Juara APRC 2023 ini juga menambahkan, Bali menjadi destinasi rally yang sudah ada sejak beberapa tahun lalu.

"Sekitar 10 tahun lalu, event Sprint Rally digelar di GWK dan Pecatu. Kalau sekarang ada lokasi bagus di Jembrana, kenapa tidak kita kembangkan sebagai sport tourism. Apalagi dari Pak Bupati, Pak Wakil, IMI Bali hingga Dandim juga mendukung," lanjut Rifat.

Menurut bang Tanto, pada Rabu hari ini, beberapa perally juga telah melakukan latihan di sirkuit Perancak. Di antaranya H Putra Rizky dan H Ame Rahmat dari LFN Sederhana Motorsport sebagai salah satu sponsor, melakukan "latihan private".

"H Putra, H Ame dan yang lain, sangat senang dengan lintasan yang kami bangun di Perancak. Kita lihat tadi, mereka beberapa kali ganti ban untuk mendapatkan yang paling cocok, karena tanah (gravel) yang berbeda kontur dan karakternya," ungkap bang Tanto.

Hari Kamis (1/4/2024) esok, dijadwalkan juga ada beberapa perally yang akan melakukan latihan. Dan tampaknya, para perally suka dengan lintasan serta lay out yang disuguhkan penyelenggara Bintang Automotive. (bs)  

  

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo