mobilinanews

Rio Haryanto Preskon Dan Mohon Doa Sukses Di F1 Australia

Senin, 14/03/2016 12:06 WIB
Rio Haryanto Preskon Dan Mohon Doa Sukses Di F1 Australia
Rio Haryanto bersama Sinyo Haryanto sang ayah dan Pierrs Hunniset sang manajer

mobilinanews (Jakarta) - Sebelum berangkat ke seri pembuka F1 Australia pada 20 Maret 2016, Rio Haryanto melakukan preskon di kantor Pusat Pertamina, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (14/3) sore mulai pukul 15.30 WIB.

"Semula acara akan dilangsungkan pukul 11.00 wib. Tapi kami mendapat pemberitahuan preskon dengan Rio Haryanto diundur menjadi pukul 15.30 Wib," ujar Indah Pennywati ibunda Rio kepada mobilinanews.

Dalam preskon yang rencananya akan dihadiri Rio Haryanto, manajemen Kiky Sport, Menpora Imam Nahrawi hingga Dirut Pertamina Dwi Sucipto tersebut Rio akan pamit dan mohon restu agar kiprah perdananya di ajang F1 dilancarkan dan mendapat hasil terbaik.

"Kira-kira itulah yang akan disampaikan Rio nanti, mohon doa restu dari seluruh masyarakat Indonesia. Karena ini kali pertama Rio berlomba di F1 dan bukan perkara mudah. Semoga semua lancar," ungkap Indah.

Rio tiba di tanah air weekend kemarin dari Barcelona, Spanyol. Sebelum debut di seri pertama F1 di sirkuit Albert Park Australia, pebalap yang akan memperkuat tim Manor Racing ini bertemu keluar besar dan melakukan doa bersama di Jakarta..

Amin.

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo