Kursi Paddock Ardians Mengubah Suasana Balap Jadi Ajang Rekreasi Sambil Naikkan Gengsi dan Promosi

Selasa, 22/11/2016 13:39 WIB

ardians.jpg" style="border-style:solid; border-width:2px; float:right; height:230px; margin:3px; width:300px" />

mobilinanews (Yogyakarta) – Cermin kesiapan dan gengsi tim balap dalam satu event bisa dilihat dari perlengkapan di paddocknya. Salah satunya dari penampilan kursi-kursi di paddock. Soalnya, kursi-kursi ini jadi identitas sekaligus ajang promosi tim itu.

Soal identitas dan promosi tim ini yang jadi perhatian Ardians MX Shop saat memproduksi kursi paddock merk Ardians. “Kami sengaja menerima pesanan custom desain. Supaya tim juga bisa menonjolkan dirinya. Kan semua media harus jadi alat untuk menunjukkan identitas dan promosi tim,” pancing Irwan Ardiansyah, si empunya Ardians MX Shop yang bermarkas di Jl. Parangtritis, Km. 4,5, Yogyakarta.

Yang dimaksud desain custom di kursi paddock Ardians adalah pada kain jok dan sandarannya. Semua bisa dicetak alias print dengan desain, warna, corak dan nama tim. “Kalau tim belum punya desainnya, Ardians siap membuatkan desainnya. Jadi kita sama-sama tercapai tujuannya,” bilang pengusaha yang juga pembalap karib disapa Dian itu.

Untuk mencapai tujuan itu, kursi paddock Ardians menggunakan bahan kain bright. Bahannya mirip kain terpal yang dipakai para tentara. Tapi lebih tipis agar lebih ringan. “Keunggulan bahan Bright karena banyak unsur polyesternya. Selain tidak mudah robek, polyester ini sangat baik untuk cat print gambar. Warnanya lebih timbul, dan tidak mudah pudar,” papar Dian.

Banyak keunggulan dari produk kursi paddock merk Ardians. Dengan bentuknya yang simpel namun menarik, sudah pasti mudah di bawa kemana-mana. Jadi, juga enak untuk keperluan rekreasi outdoor dan promosi produk. “Banyak juga dari pribadi atau perusahaan yang pesan khusus untuk keperluan promosi mereka,” imbuh mantan crosser yang kini jadi road racer itu.

Ini karena ada cukup banyak model kursi yang ditawarkan Ardians. Ada kursi paddock square ukuran besar, atau biasa disebut kursi sutradara. Kursi paddock square rangka kecil yang asyik untuk duduk santai karena pendek. Ada yang rangkanya model V agar tampilan nggak monoton. Lalu ada kursi paddock ala direktur.

Menurut Oky, manajer sales Ardians MX Shop, rangka kursi paddock Ardians ada beberapa pilihan bahan. “Ada dari aluminium, besi biasa, atau juga dari kayu. Semua mengikuti kebutuhan dan desainnya,” paparnya.

Rangka kursi yang harganya di kisaran 350 – 650 ribu tergantung bentuk ini pun masih diberi sentuhan teknologi, agar makin ciamik dan awet. Khusus bahan logam, dilapisi pengecatan dengan cara powder coating. “Jadi catnya melekat kuat dan tidak mudah terkelupas. Karena kursi ini lebih banyak digunakan untuk kegiatan out door,” tambah Oky.

Keunggulan pasti lainnya, berkat pengalaman membuat kursi paddock, Ardians MX Shop sudah menemukan engsel-engsel dan sambungan yang kokoh dan awet. “Sudutnya sudah dihitung sehingga pas, kokoh dan tetap simple. Baut-baut pengikatnya juga sudah menggunakan lock-ring dari plastik. Pokoknya dijamin awet sampai tahunan,” jamin Dian yang membuka pemesanan di (0274) 374439, 081392257575, 082138236103 atau 0817260067.

Wah…, kayak kursi jati, ya. Awet! Bisa-bisa, konsumennya nggal beli lagi, dong?! (Aries Susanto)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine