GT Radial Rencanakan Bikin Ban Khusus Racing Dan Siapkan Pebalap Beginner

Sabtu, 13/05/2017 18:53 WIB

mobilinanews (Bandar Lampung) – Semakin eksis di ajang motorsport, PT Gajah Tunggal Tbk selaku produsen ban GT Radial memiliki rencana ke depan. Yakni bisa memproduksi ban tipe R alias ban khusus racing.

“Kami sempat membahas soal ban GT Radial khusus racing itu. Tapi, itu masih berada di meja pembahasan para direktur. Kalau bisa diwujudkan, tentu akan semakin memperkokoh posisi GT Radial di ajang balap,” ujar Leonard Gozali, Corporate Brand Manager Domestic & ASEAN PT Gajah Tunggal Tbk.

Leo yang ditemui pada seri 2 GT Radial Auto Gymkhana Kejurnas Slalom di GOR Saburai, Bandar Lampung, Sabtu sore (13/5) mengatakan bahwa saat ini ban yang dipakai untuk para peslalom sama dengan dijual di pasaran. Alias untuk umum.

Selain itu, Leo juga memiliki gagasan menyiapkan para pebalap beginner (pemula) di ajang balap. “Tentu dengan tetap mempertahankan para pebalap senior yang berprestasi. Tujuannya, ada kesinambungan pebalap berprestasi,” tuturnya.

Eksistensi GT Radial di kancah motorsport salah satunya dengan menjadi sponsor utama pada Kejurnas Auto Gymkhana tahun ini. Bahkan ini sudah dilakukannya beberapa tahun lalu.

Wah, keren tuh kalau ada ban GT Radial khusus racing. (budsan)

TERKINI
Pengunjung PEVS 2024 Tembus 4.500 Orang, Transaksi Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Menandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine Presiden Jokowi Puji Pameran PEVS 2024 dan Berkeliling Diberbagai Jenis Kendaran Listrik