MotoGP 2017 Le Mans: Zarco Janjikan Podium Untuk Tricolore

Kamis, 18/05/2017 00:24 WIB

mobilinanews (Perancis) – Di tengah rivalitas joki Spanyol dan Italia, tuan rumah Perancis bolehlah berharap banyak kepada  local hero Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3), setidaknya untuk menghibur fans tuan rumah.

Meski joki tim satelit, Zarco punya kapasitas bersaing di 3 Besar jika mencermati performanya di empat laga awal 2017.

Status rookie dan debutan di GP Qatar, Zarco bikin komunitas MotoGP tersentak saat menyalip para rider top dan memimpinbalapan hingga separoh durasi balap.

 Sayangnya, akhirnya ia jatuh semata-mata karena kurang pengalaman.

Sepak terjang juara dunia Moto2 2015 dan 2016 itu berlanjut dengan finish P5, 4 dan 4 di Argentina, Austin dan Spanyol.

Di Austin namanya melejit lagi lantaran ‘berani’ melabrak Valentino Rossi di lintasan sehingga The Doctor harus berkelit keluar trek dan terkena penalti.

Empat kali berpotensi tapi gagal ke podium, Zarco kini membidik podium perdana MotoGP-nya di kandang sendiri, Sirkuit LeMans, 21 Mei.

Warga Cannes, Perancis, itu ingin mempersembahkan podium buat Tricolore (sebutan bendera Prancis).

“Saya amat antusias menyongsong balapan di negeri sendiri. Pada tiga balapan terakhir, semuanya nyaris dapat podium. Tak berlebihan kalau target kali ini 3 Besar, dan saya akan fight untuk itu,” tandas Zarco yang di GP Spanyol gagal ke podium akibat kalah tipis dari Jorge Lorenzo, juga karena pengalaman yang beda.

Sejauh ini tiket GP Perancis sudah ludes terjual. Tak hanya warga Perancis yang ingin lihat local hero-nya, tapi juga dipadati penonton dari Italia, Spanyol dan negara sekitar karena panitia memang menyediakan camping ground yang nyaman untuk mereka.

Kesemarakan GP Perancis juga ditunjang oleh acara-acara khusus Michelin, pemasok ban yang juga pabrikan Italia. Begitu pula tim Tech3 yang memang Perancis punya, akan hadir dengan deretan para grid dan paddock girls seksi khas Monster Energy.

Semuanya menyatu dan menjadi bukti kesiapan Zarco naik podium. “Itu target yang sangat layak diperjuangkan. Agar saya, tim, dan seluruh fans Prancis bangga,” kata Zarco yang menggeber Yamaha M1 versi 2016. (andro)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine