Walikota Tasikmalaya Lepas Rolling Thunder Jamnas VW ke-48

Senin, 21/08/2017 18:23 WIB

mobilinanews (Tangerang) – Untuk ke 48 kalinya Volkswagen Indonesia mengadakan Jambore Nasional (Jamnas) yang diadakan di Tasikmalaya, Jawa Barat pada 19-20 Agustus 2017.

Acara dimulai dari pagi hari, sebanyak 80 kendaraan Volkswagen hadir memadati halaman parkir Kantor Walikota Tasikmalaya dan bersiap untuk melakukan kegiatan rolling thunder yang dilepas oleh Bapak Walikota Tasikmalaya, Drs. H. Budi Budiman.

Rangkaian acara pembuka Jamnas VW ke-48 ini dimulai oleh rolling thunder sejauh 100km dimulai dengan mengunjungi Ciung Wanara Karangkamulyan, dimana dilokasi tersebut terdapat Gong Perdamaian yang dulu pernah diresmikan oleh mantan Wakapolri, Komjen Pol Drs. Nanan Soekarna, yang sekarang menjabat sebagai Ketua Umum Volkswagen Indonesia.

Selain mengunjungi Gong Perdamaian dan foto bersama, beberapa perwakilan dari chapter Volkswagen Indonesia melakukan penanaman pohon diwilayah sekitar.

Selanjutnya, iring-iringan puluhan kendaraan lansiran Jerman tersebut melanjutkan perjalanan menuju Kampung Naga, dan melewati jembatan Cirahong, yang merupakan jembatan kereta api yang terletak di perbatasan Kabupaten Tasikmalaya dan Ciamis.

Sesampainya di Kampung Naga, para peserta rolling thunder disuguhkan dengan makan siang, yang kemudian dilanjut dengan penaburan benih ikan.  Dan setelah itu rombongan melanjutkan perjalanan menuju lokasi acara Jamnas di Gedung Bupati (Gebu) Tasikmalaya. (ria afriliani)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine