MotoGP: Gara-Gara Rossi, Jack Miller Tertekan

Kamis, 19/10/2017 18:32 WIB

mobilinanews - Rider Marc VDS Honda, Jack Miller mengaku cukup terkejut saat tahu proses penyembuhannya pasca cidera patah kaki ternyata lebih cepat dari perkiraan. 

Miller pun saat ini tengah bersiap untuk menjalani seri MotoGP Australia di Sirkuit Philip Island yang akan berlangsung akhir pekan ini. 

Namun demikian, jelang kembali ke trek Miller justru merasa memiliki beban dan tekanan karena paling tidak ia harus mampu menyamai torehan Rossi yang mampu finish di posisi ke-5 di race Misano saat kembali dari cidera patah kaki. 

Apalagi Miller berusia jauh lebih muda Rossi yakni 22 tahun sehingga ia takut menjadi bulan-bulanan jika menuai hasil buruk saat come back. 

"Usia yang lebih muda memang lebih cepat untuk recovery, tapi sesungguhnya ini menjadi beban bagi saya. Saya mendapat pesan dari Chad Reed yang mengatakan saya sudah menjalani masa 23 hari untuk finish 5 besar," jelas Miller. 

Lebih lanjut, secara fisik dirinya mengatakan sudah dalam kondisi yang cukup bugar untuk menjalani balapan meski dirinya sama sekali belum kembali menggeber motor.

"Saya belum mencoba mengendarai motor. Saya kemaren sempat duduk di motor dan rasanya saya cukup kuat. Lutut saya juga cukup kuat untuk menekan kebawah. Jadi saya pikir tidak ada yang perlu ditakutkan dengan cidera kemaren," beber Miller. (adr)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine