Rizal Sungkar Sukses Jadi Kompor Ramaikan Kejurnas Reli 2018

Minggu, 17/12/2017 11:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Menjadi juara Kejurnas Sprint Rally 2017, tidak cukup buat Rizal Sungkar. Tekadnya, tahun depan juga turun di Kejurnas Speed Rally.

Namun tak hanya itu. Andalan tim Pertamax Motorsport ini juga sukses ngomporin para pembalap lain untuk turun di ajang speed rally yang mulai bergairah lagi.

Tercatat, ada nama Bimo Pradikto dan Adwitya Amandio yang juga tertarik untuk nyemplung ke ajang reli.

"Saya tertarik ikutan reli dan akan siapin Mitsubishi Evo 10 agar bisa bersaing dengan para senior yang lebih dulu intens di reli," ungkap Bimo.

Dengan bakal turunnya beberapa muka baru itu, membuat persaingan ajang speed rally bakal seru.

Ini pula yang diharapkan Ryan Nirwan, juara nasional reli 2017, yang memang berharap para senior seperti Rifat Sungkar, Rizal Sungkar hingga Subhan Aksa bisa kembali meramaikan ajang speed rally.

Kejurnas Reli 2018 akan digelar 3 seri yakni 8 April (Sumsel), 12 Agustus (Sulsel) dan 21 Oktober (Sumut). (budsan)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine