Tahun Depan, Juara Dunia 9 Kali Sebastien Loeb Dipanggil Citroen Balik ke WRC

Kamis, 21/12/2017 16:12 WIB

mobilinanews (Perancis) - Juara dunia 9 kali WRC Sebastien Loeb sepertinya akan kembali balapan di ajang balap Rally paling bergengsi tersebut bersama Citroen di musim 2018 mendatang. 

Loeb yang saat ini menginjak usia 43 tahun sebelumnya sudah meninggalkan ajang WRC untuk mencari peruntungan di balapan World Touring Car Championship (WTCC) dan World Rallycross Championship. 

Citroen Racing Director Yves Matton mengatakan ia sangat senang Sebastien Loeb kembali ke Citroen. "Seb mengatakan dia sama sekali belum kehilangan skill dan kecepatannya selama tes," kata Matton. 

Musim depan, Loeb akan menggantikan Craig Breen untuk tiga kali balapan. Sedangkan pereli lainnya Kris Meeke dipastikan tampil semusim penuh bersama Citroen. 

"Saya tidak punya target apapun, saya hanya ingin menikmatinya. Saya selalu bersemangat untuk balapan di WRC. Dan senang rasanya bisa melakukannya bersama tim yang mengantarkan saya pada kesuksesan," kata Loeb. 

Jika ingin memilih tiga race tersebut, Loeb pun dengan tegas akan memilih seri Perancis yang merupakan home race bagi Loeb, kemudian seri Spanyol, dan Meksiko. 

"Sangat masuk akal untuk saya tampil di Perancis. Lalu Spanyol pilihan yang menarik dan Meksiko karena saya punya banyak memori bagus disana," beber Loeb. (adri)

TERKINI
Pengunjung PEVS 2024 Tembus 4.500 Orang, Transaksi Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Menandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine Presiden Jokowi Puji Pameran PEVS 2024 dan Berkeliling Diberbagai Jenis Kendaran Listrik