Manhart Performance, Spesialis BMW Asal Jerman Tampilkan Modifikasi Terbaik Racikan Dalam Negeri

Senin, 06/08/2018 19:38 WIB

mobilinanews (Serpong) – Workshop dalam negeri, Auto Racing Technik (ART) sekaligus sebagai distributor resmi Manhart Performance asal Jerman menampilkan modifikasi mobil BMW terbaik racikan dalam negeri

Sedan coupe hasil kolaborasi dengan tuning house asal Wuppertal, Jerman ini diberi nama Manhart MH1 CSL yang mengambil basis BMW 1M Coupe.

Peningkatan performanya meliputi mesin, sasis, ECU, pengereman, suspensi, velg, body parts hingga aerodinamika. 

Konsepnya memadukan beberapa bagian terbaik dari beberapa model BMW M yang digabung ke dalam sebuah mobil.

“Ini adalah karya best of the best hasil kolaborasi ART dan Manhart Performance, hasilnya adalah mobil yang akan diidamkan semua driver enthusiast,” jelas Setiady Sungkono, pemilik sekaligus tuner ART.

Mesin barunya kini konfigurasi V8 berkode S65 milik BMW M3. Mesin 4.000cc naturally aspirated ini menggantikan mesin TwinPower Turbo bawaan 1M coupe karena memiliki respon yang lebih baik pada semua putaran. 

Selain itu, ECU-nya sudah diprogram dengan sofware khusus Manhart Performance sehingga bisa menghasilkan tenaga sebesar 450 hp.

Beberapa bodi menggunakan bahan carbon fiber dengan sasis diperkuat dan suspensi Ohlins high performance.

“Sebagai workshop, kami dipercaya men-develop sistem pengereman mobil ini. Perhitungan bobot mobil, tenaga mesin, jenis suspensi yang dipakai, serta karakter jalan yang kebanyakan mau dilalui jadi pertimbangan model rem yang mau dibuat. Karena itu pada kaliper rem ada logo ART sebagai tanda keberhasilan kami membuat perangkat tersebut,” sebut Setiady.

Segenap proses modifikasinya ini juga disupervisi langsung oleh Adam Radkowski, Technical Director Manhart Performance

“Jadi mobil ini di-develop serius dan tuner Indonesia dipercaya membuat ubahannya dari nol yang memperhatikan kualitas pengerjaan tier (level) 1 khas Manhart Performance,” tutupnya. 

Spek sirkuit, masih nyaman buat harian. Mantap. (anto)

TERKINI
Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak! Hindari Tidur di Mobil Dengan AC Nyala, Hati-Hati Keracunan Gas CO GAC Aion Pakai Chasis Baterai Generasi Ke-3, Buat Mobil Listrik Lebih Aman Soal Isu BBM Pertalite Akan Dihapus, Pertamina Patra Niaga: Masyarakat Tak Perlu Khawatir