Rayakan Eksistensi 14 Tahun, KIA Picanto Club Indonesia adakan Jambore Nasional

Kamis, 20/09/2018 10:45 WIB

mobilinanews (Karanganyar) - KIA Picanto Club Indonesia (PiCA) rayakan eksistensi 14 tahun dengan adakan Jambore Nasional (Jamnas) mengusung tema `Nyawiji ing Tawangmangu`.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari (7-9/19) ini berlangsung di kawasan Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah.

Rute turing yang terbagi dalam grup-grup kecil, jadi kesempatan mempraktekkan pola berkendara santun yang mengutamakan safety and defensive driving.

Jamnas ini dihadiri segenap anggota PiCA dari sejumlah daerah seperti Pekanbaru – Riau, Serang – Banten, Jabodetabek, Karawang, Bandung, Tasikmalaya, Cirebon, Pemalang, Tegal, Semarang, Kudus, Solo, Magelang, Surabaya, Malang, Mojokerto, Bojonegoro, Sampang - Madura dan Bali.

“Acara JamNas PiCA 2018 diharapkan dapat menjadi ajang konsolidasi bagi para PiCAers dari semua wilayah di Indonesia karena PiCA itu SATU,” ujar Irfan, Ketua Umum PiCA periode 2017-2019.

“Semoga di usia PiCA yang ke-14, Picanto Club Indonesia semakin solid serta sifat kekeluargaannya menjadi lebih kuat,” tambah Irfan.

Semoga semakin kompak dan solid ya.

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine