Balikkan Keadaan, H. Rihans Variza Mengunci Gelar Juara Nasional Sprint Rally 2018

Sabtu, 27/10/2018 19:23 WIB

mobilinanews (Tembong Jaya) - Spanduk dengan tulisan : Selamat Haji Rihans Variza, Juara Nasional Group F Sprint Rally 2018, membentang di paddock tim HRVRT BGM-HBM Rally Team di sirkuit Tembong Jaya, Serang, Banten, Sabtu sore (27/10/2018).

Spanduk itu menyambut kehadiran H. Rihans dan navigator Andi Rendy usai memenangi kelas F seri 5 Kejurnas Sprint Rally 2018.

Jagoan baru sprint rally

Pereli asal Binuang, Kalimantan Selatan tersebut berhasil membalikkan keadaan setelah sempat tertinggal dari pasangan pereli H. Rahmat/Hade Mboi pada Special Stage (SS) 1 kemarin. Saat itu, H. Rihans mencetak waktu 03.34,5 menit, sedang Rahmat dengan 03.32,7 menit.

Namun, pada perlombaan 2 SS yang dilangsungkan pada pagi dan siang hari ini, pereli berparas tampan itu tampil lebih cepat dan trengginas. H Rihans mengukir waktu 03.27,2 menit dan 03.32,6 menit, sedang rivalnya yang baru saja memenangi gelar di Rally of Perlis, Malaysia itu dengan 03.30,1 dan 03.37,1 menit.

Tampil mengesankan di sprint rally

"Alhamdulillah, akhirnya bisa membalikkan keadaan dan bisa juara 1. Bahkan dengan kemenangan di Tembong Jaya ini, sekaligus telah mengunci sebagai juara nasional 2018," ujar H. Rihans yang mengandalkan mobil Ford.

Itu karena dari 5 seri yang telah dilangsungkan, ayah 3 anak tersebut 3 kali menjadi juara satu yakni di Makassar, Gresik (Jatim) serta Tembong Jaya, Serang pada hari ini. Sedang pada dua seri lainnya, menjadi juara ketiga dan kedua.

Mendapat support full dari H.Zaini & H.Hatta

Kejurnas sprint rally masih menyisakan 2 seri lagi. Hanya saja, deposit poin yang telah dikumpulkan bos muda asal Binuang tersebut sudah tak mungkin bisa dikejar pereli lain.  

Sukses ini tentu juga berkat dukungan tim yang solid, dari mekanik, transporter, offisial, navigator, hingga manajer tim. Dan yang utama tentu support penuh dari Haji Zaini (Haji Ijay) dan Haji Hatta (Haji Ciut) yang merupakan orang tua dan paman Haji Rihans.

Dari kiri : Andy Rendy, H.Prayoga. H.Hatta, H.Rihans & H.Prayuda

Selain H. Rihans, Tb Adhi juga telah mengunci gelar yang sama di Group J (Jip).

Selamat untuk Haji Rihans, Tb Adhi dan tim HRVRT BGM-HBM Rally Team. (budi santen)

 

 

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!