Sukses Jalani Operasi Bahu, Marquez Tak Janji Akan Fit di Tes Resmi Sepang

Rabu, 05/12/2018 14:27 WIB

mobilinanews (Spanyol) - Juara dunia MotoGP 2018 Marc Marquez akhirnya sukses menjalani operasi cidera bahu yang ia alami saat balapan pamungkas MotoGP di Sirkuit Valencia, Spanyol.

Marquez menjalani operasi di Universitari Dexeus Hospital, Barcelona, Spanyol.

“Setelah tes yang sukses di Jerez, juara dunia MotoGP, Marc Marquez menjalani operasi di Rumah Sakit Universitari Dexeus pada Selasa (4/12) hari ini,” demikian pernyataan resmi tim Honda.

Keterangan resmi Honda juga menjelaskan bahwa Marquez sudah boleh diizinkan keluar dari rumah sakit dalam waktu 48 jam, tergantung proses penyembuhan selanjutnya.

Setelah itu, Marquez dijadwalkan memulai latihan musim dingin sebagai persiapan untuk tes pramusim Sepang pada tanggal 6-8 Februari 2019 mendatang.

Marquez sendiri masih pesimis kalau dirinya akan fit 100 persen saat tes resmi di Malaysia. "Ini pemulihan yang panjang dan saya mungkin tidak akan tiba di Malaysia dalam kondisi 100%. Saya akan berkonsentrasi pada pemulihan bahu," tegas Marquez. (adr)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine