Beyond Mobility Area di GIIAS 2019 Bakal Jadi Ajang Edukasi Teknologi

Rabu, 03/07/2019 13:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Dimulai dari 2018, GIIAS memiliki area khusus yang langsung menampilkan berbagai teknologi otomotif. 

Di Beyond Mobility Area peserta akan menampilkan teknologi otomotif terkini yang bisa dilihat dan dibuktikan langsung kelebihannya.

Beyond Mobility Area di GIIAS 2019 bakal jadi ajang edukasi teknologi bagi para pengunjung dan penggemar otomotif selama 11 hari pamerannya.

Beyond Mobility Area akan menghadirkan teknologi plug-in hybrid, electric vehicle, dan juga berbagai fitur teknologi update dari merek-merek kendaraan penumpang ternama. 

Seperti fitur smart technology yang mampu berintegrasi dengan gawai pengemudi dan memungkinkan interaksi lewat fitur tersebut di layar sentuh head unit kendaraannya. 

Mulai dari melakukan panggilan telepon, update media sosial  hingga menggunakan berbagai aplikasi mobile seperti aplikasi shopping online, hingga aplikasi transportasi online. 

GIIAS 2019 juga akan memperkenalkan fitur teknologi semi-otonom, driving assistant yang dapat membantu pengemudi untuk melakukan manuver ketika ruang terbatas.

Ada juga beberapa fitur teknologi baru yang akan hadir di Beyond Mobility Area yang masih dirahasiakan, apa fitur nya harus dibuktikan pada saat pameran GIIAS 2019 berlangsung.

“Selain puluhan kendaraan baru dan konsep yang diperkenalkan, termasuk juga diantaranya world premiere, peserta juga akan pamer teknologi baru di tahun ini,” ujar Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO, sekaligus ketua penyelenggara GIIAS 2019.

Berbagai fitur teknologi yang ditanam di engine, keamanan, performance, hingga entertainment akan dihadirkan. 

“Pada GIIAS kali ini pastikan untuk mendapatkan experience langsung di area beyond mobility yang akan memperkenalkan update teknologi otomotif,” pungkas Rizwan dalam sambutannya dalam konferensi pers GIIAS 2019 di Jakarta, pada Selasa (2/7/2019).

Bagi pemerhati teknologi otomotif, sayang banget, nih kalau dilewatkan. (anto)

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!