Komitmen Shell Indonesia Dukung Inovasi Energi Menuju Revolusi Industri 4.0

Selasa, 20/08/2019 12:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Shell Lubricants Indonesia bekerjasama dengan Energy Academy Indonesia (Ecadin) menggelar Seminar Nasional bertajuk “Inovasi Untuk Negeri” pada Selasa (20/8/2019) di Jakarta. 

Seminar ini diadakan sebagai bagian dari rangkaian acara “Think Efficiency 2019”  yang ditujukan untuk membantu mendorong lahirnya inovator-inovator unggul Indonesia.

Para pakar dari berbagai sektor energi hadir sebagai narasumber, antara lain; Prof Ainun Naim, Ph.D, Sekretaris Jendral Kementerian Ristek dan Perguruan Tinggi RI; Dr. Deendarlianto, Dewan Riset Nasional & Kepala Pusat Studi Energi UGM; Nur Yuniarto, Ketua Pusat Riset Kendaraan Listrik Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya; dan Ricky Elson, Founder Lentera Bumi Nusantara. 

Seminar “Inovasi untuk Negeri” dan acara final kompetisi “Think Efficiency 2019”  digelar dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 tahun dan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional pada tanggal 10 Agustus. 

Acara ini juga merupakan wujud komitmen Shell dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan, riset dan inovasi di Indonesia. 

“Kami memahami pentingnya riset dan inovasi teknologi untuk menghadapi dunia yang terus berkembang dan tantangan energi di masa depan,” ujar Dian Andyasuri, Direktur Pelumas PT Shell Indonesia. 

“Inovasi berkelanjutan juga merupakan prioritas kami di Shell dan kami telah melakukan berbagai terobosan serta menjalin kerjasama dengan berbagai pihak,” tambahnya. 

Kerjasama yang dimaksud termasuk dengan kalangan industri dan akademisi, untuk bersama-sama mencari ide, solusi dan inovasi teknologi sejalan dengan semangat Revolusi Industri 4.0 yang menjadi lompatan besar bagi sektor industri termasuk dalam hal pemanfaatan energi.

Seminar “Inovasi untuk Negeri” yang dihadiri tak kurang dari 100 peserta, membahas berbagai isu menarik seputar energi dan tribologi (ilmu mengenai gesekan, keausan dan pelumasan yang berkontribusi terhadap efisiensi energi).  

Seminar ini juga membahas  berbagai tantangan dan gagasan serta  kebijakan terkait masa depan energi, yang disampaikan oleh para narasumber yang menjadi pakar di bidangnya. 

Lebih lanjut menurut Dian, kegiatan Think Efficiency merupakan wujud partisipasi Shell Indonesia untuk dapat berperan dalam mendukung kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia. 

Hal ini sejalan dengan aspirasi ‘Shell untuk Indonesia’ dimana pihaknya ingin berperan aktif sebagai energi pemacu bangsa, bekerja dan berkarya bersama dengan talenta Indonesia, berkontribusi dalam pembangunan negeri melalui penciptaan ide. 

“Kami yakin kegiatan ‘Think Efficiency’ dapat menjadi wadah yang mampu melahirkan karya-karya inovatif untuk membantu mempersiapkan bangsa Indonesia menghadapi tantangan masa depan, dan menjadi bangsa yang besar, unggul, serta berdaya saing,” tutul Dian. (anto)

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!