Fantastis, Program Pembelian DFSK Special Selama IIMS 2019

Kamis, 31/10/2019 00:20 WIB

mobilinanews (Surabaya) - Tidak lengkap rasanya sebuah pameran tanpa program penjualan spesial dan sangat disayangkan apabila dilewatkan.

DFSK selama keikutsertaannya di IIMS Surabaya 2019 yang dibuka hari ini menawarkan sejumlah program Year End Sale yang berlaku selama pameran berlangsung.

Selama periode Oktober - Desember 2019, setiap pembelian DFSK Glory 560, konsumen bisa mendapatkan bunga cicilan 0%, cicilan ringan mulai Rp 2 juta serta DP ringan.

Begitu juga dengan DFSK Glory 580 yang ditawarkan dengan bunga cicilan 0%, DP ringan mulai dari Rp 3 Juta, serta DP 0%.

Konsumen juga berkesempatan memenangkan doorprize berupa emas batangan 10 gram dan cashback Rp 1 Juta.

Bahkan untuk DFSK Super Cab kali ini ditawarkan dengan DP super murah mulai dari Rp 9 juta, tanpa DP serta cicilan ringan mulai Rp 100 ribu per hari.

Konsumen bisa membawa pulang segera kendaraan berkualitas dari DFSK dengan harga terjangkau.

Tidak sampai disitu saja, konsumen yang melakukan pembelian selama Oktober-Desember 2019, juga berhak mendapatkan undian untuk pembelian DFSK Glory 580 Luxury M/T dengan setengah harga yang akan diundi di akhir periode.

Bagi konsumen yang ingin melakukan pembelian dengan skema kredit tidak perlu risau karena DFSK sudah bekerjasama dengan leasing terpercaya yaitu Maybank, Mandiri Tunas Finance, dan  Mitsui.

Rekanan pembiayaan dari DFSK ini siap memberikan penawaran pembiayaan dengan proses yang mudah, cicilan dan DP yang ringan, hingga jaminan keamanan proses transaksi.

Selain itu, khusus pembelian selama IIMS Surabaya 2019 akan mendapatkan bunga cicilan 0%, DP mulai 10%, free e-toll senilai Rp 500 ribu, dan beragam hadiah lucky dip dengan total nilai mencapai puluhan juta rupiah.

Sedangkan bagi pengunjung yang melakukan test drive, berkesempatan memenangkan hadiah dengan total jutaan rupiah. (bs) 

TERKINI
Pengunjung PEVS 2024 Tembus 4.500 Orang, Transaksi Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Menandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine Presiden Jokowi Puji Pameran PEVS 2024 dan Berkeliling Diberbagai Jenis Kendaran Listrik