Full Drift Seharian, Intersport World Stage 2019 Tampilkan Pro Drifter Brazil dan Jepang

Rabu, 27/11/2019 20:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Intersport World Stage 2019 mengusung konsep Driftainment, menampilkan ragam kegiatan mulai dari musik, koreografi, drifting dan visual motion dalam arena. 

Dihajat di Edutown Arena BSD City, Tangerang pada Sabtu, 30 November dan Minggu 1 Desember 2019 ini diklaim merupakan yang pertama dan terbesar di Asia Tenggara. 

Dua drifter pro dalam program “Hyper Drive”, yakni Diego Higa dari Brazil sebagai juara pertama dan Atsushi Taniguchi dari Jepang akan hadir memeriahkan ajang tahunan ini. 

Dari Indonesia diwakili Intersport AR Team, terdiri dari Akbar Rais, Danny Ferdito, Aria Ramadhan dan Alvito Hardnanto.

Ditambah Pro Drifter lainnya, diantaranya Muhammad Irdam, Ziko Harnadi, Allen Yong, Lucky Reza, Abdul Aziz dan Rocca J.S. 

“Dalam satu hari akan ada tiga konten full drift: Driftainment yang ada koreo dan ceritanya, lalu ada Drift challenge dan Taxi drive yang akan mengajak pengunjung menikmati sensasi drift,” ujar Akbar Rais.
 
“Jadi mulai jam 11 pagi sampai jam 10 malam akan full drift semua, engga semua kompetisi drift aja,” ujar komandan Intersport AR Team ini.

Pada sesi Drift Challenge, pengunjung bisa memilih para Pro Drifter jagoannya untuk menyelesaikan ragam rintangan berbeda dengan berbagai tingkat kesulitan. 

Ini akan menjadi pengalaman baru dan menarik untuk para Pro Drifter untuk menaklukan tantangan yang ada dengan melibatkan audience secara langsung. 

Lalu sesi Taxi Drift, akan mengajak pengunjung merasakan sensasi pengalaman drifting bersama para Pro Drifter pilihan. 

Dengan kriteria peserta harus berusia minimal 18 tahun dan sudah lolos dari syarat yang sudah ditentukan oleh Intersport. 

Intersport World Stage 2019 dengan konsep driftainment ini akan menggabungkan drifting dengan musik.

Diantaranya Eno Netral, Yacko, Close Friends, Andy /rif, DJ Schizo, koreografi Hover Board, Parkour dan Visual Motion.

Rugi kalo engga datang. (anto)

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!