Ini Para Pegokart 9 Negara Yang Ikuti IAME Asia Series 2020 di Sentul

Jum'at, 21/02/2020 02:10 WIB

mobilinanews (Sentul) - Luar biasa. Setelah 3 minggu berturut-turut menggelar event gokart yang berbeda dan berlevel international, pada akhir pekan ini kembali Sentul International Karting Circuit (SIKC), Bogor, menggelar satu event yang tak kalah mentereng.

Yaitu round 1 IAME Asia Series 2020 yang juga akan diikuti peserta dari berbagai negara. Bahkan, beberapa pegokart yang turun di AKOC pekan lalu, memilih tetap stay di Indonesia untuk mengikuti event ini.

Kali ini balapan gokart menggunakan mesin IAME X30, yang para juaranya nanti di akhir musim berhak mengikuti World Final di sirkuit LeMans, Perancis. 

Berbeda dengan 3 event sebelumnya di SIKC, ada penamaan kelas yang hanya ada di IAME X30 Asia Series. 

Yakni tidak ada kelas Mini. "Yang ada, kelas Cadet. Jadi pegokart dengan kategori 8-12 tahun masuk di kelas ini," ungkap Ade Satyaningtyas, dari promotor nasional Eshark Motorsport

"Ini kali pertama, kami dan SIKC menggelar round IAME Asia Series," lanjut Ade.  

Cukup mengejutkan, ternyata peserta sangat banyak. Seperti kelas Cadet, tercatat 15 pegokart. Junior dengan 16 pegokart, Senior dengan 19 pegokart serta Master dengan 5 pegokart.

Peserta dari luar negeri berasal dari Thailand, India, Malaysia, Singapura, Hongkong, Filipina, Srilanka dan Jepang. 

Ade menambahkan, ada kemungkinan pada Jumat (21/2/2020) hari ini peserta dari lokal Indonesia akan registrasi.

Oya, dari starting list yang dirilis panitia, ada sedikit kesalahan menyangkut nama. Di kelas Junior, urutan pertama tertulis Daffa Lahir. Yang benar Daffa AB.

Kalau begitu, yuk nonton di Sentul akhir pekan ini, guys. (bs)

 

Kelas Cadet 

 

Kelas Junior

 

Kelas Senior

 

Kelas Master

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine