Mercedes-Benz G Class Jadi Model Terfavorit Jurnalis Otomotif Indonesia

Sabtu, 06/06/2020 17:20 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Memasuki tahun ke-50 eksistensinya di pasar Indonesia, Mercedes-Benz telah menjadi luxury brand otomotif terdepan di pasar ini. 

Sebagian model dari pabrikan asal Stuttgart ini menjadi favorit pilihan kendaraan para jurnalis dan influencer otomotif Tanah Air. 

Salah satunya seri legendaris G Class terbaru yang belum lama ini didaulat menjadi model Mercedes-Benz terfavorit. 

Berdasarkan hasil survey yang dilakukan kepada 50 responden dari para jurnalis otomotif pada tanggal 22 - 30 April 2020.

G Class menjadi sebagai salah satu off-roader paling populer dan diinginkan dari abad ke-20, model ini sekarang telah menjadi simbol ketangguhan. 

Disamping desainnya yang berbentuk kotak, SUV ini memiliki daya tarik danestetika nya sendiri yang berhasil memukau hati siapapun yang melihatnya. 

Faktanya, desain dan gambar yang unik inilah yang membuat G Class menonjol di segmennya, dengan menawarkan kemewahan kelas atas dan memberikan pengalaman berkendara off-road terbaik dari setiap SUV mewah modern. 

Model yang hadir sejak 1979 ini punya perpaduan desain yang modern dan klasik serta kelincahannya, sehingga mobil ini sangat multi-fungsi dan cocok untuk digunakan setiap saat. 

“G Class merupakan kendaraan nyaman dibawa ke setiap daerah dan merupakan all-purpose vehicle,” ujar salah satu responden.

Menurutnya model ini membuat para pengguna terlihat kokoh, gagah, powerful dan tetap terlihat elegan di jalanan.
 
“Saya sangat bangga melihat kendaraan Mercedes-Benz telah memberikan semangat dan gairah kepada rekan-rekan media dalam berbagai cara,” ujar Choi Duk Jun, Presiden Direktur, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Lanjtnya, daftar tiga teratas model favorit menunjukkan bahwa Mercedes-Benz memiliki segmen kendaraan yang luas dengan produk yang berbeda. 

“Saya juga senang melihat bahwa favorit pribadi saya, G Class berhasil mencapai puncak,” ungkapnya. (anto)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine