Nggak Nyangka, Ini Respon IMI Pusat Terhadap Rencana Event Balap Motor Indonesia Cup Prix!

Rabu, 07/10/2020 14:25 WIB

mobilinanews (Bali) - Rencana bakal digelarnya event balap motor Indonesia Cup Prix 2020 yang akan menggelar seluruh kelas Kejurnas mendapat sambutan positif.

"Kalau tujuannya untuk memberi wadah  aktivitas para pembalap, kami mendukung Indonesia Cup Prix (ICP). Apalagi memang sangat sedikit event balap motor tahun ini karena pandemi," ujar Medya Saputra, Waketum Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat kepada mobilinanews.

Medya pun memastikan event ICP tersebut tetap berstatus club event. Dan event harus menerapkan protokol covid, dan mendapat rekomendasi IMI Provinsi.

"Kalau ICP diajukan sebagai Kejurnas, kami akan arahkan untuk musim depan. Karena ini udah Oktober,  tahun 2020 tinggal 2,5 bulan lagi, nanggung," lanjut Medya.

ACP jadi Kejurnas?

"Kenapa tidak, kalau semua syarat bisa dipenuhi. Namun yang pasti, tidak bisa tahun ini," tegas Medya.

Event balap motor Indonesia Cup Prix pertama dicuatkan H.Putra Rizky, pemilik H.Putra 969 Racing Team akan bertindak sebagai sponsor utama.

Sedangkan sebagai penyelenggara event ICP dipercaya Indoclub Championship yang digawangi Denny Wajonk.

Rencananya, ICP akan menggelar 3 seri dan akan disiarkan langsung melalui live streaming. (bs)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine