F1 2021: Up Date Kondisi Fernando Alonso, Patah Tulang Rahang Dua Hari Lagi di RS

Sabtu, 13/02/2021 00:09 WIB

mobilinanews (Swiss) - Operasi pada Jumat (12/2/2021) pagi waktu Swiss berhasil menyambung tulang rahang atas Fernando Alonso yang patah akibat kecelakaan sepeda di dekat rumahnya di Lugano, Swiss.

Hanya saja pembalap tim Alpine F1 itu harus tinggal 2 hari lagi di rumah sakit.

Dalam pernyataan resmi tim Alpine F1, kondisi juara dunia 2005-2006 bersama tim Renault itu sama sekali tak mengkhawatirkan. Ia sejak kecelakaan hingga berada di rumah sakit dalam keadaan siuman, tidak pingsan seperti isu yang sempat beredar dan karena itu dipindahkan dari rumah sakit lokal ke RS besar di Bern, Swiss.

"Pada pemeriksaan hari ini ditemukan sedikit patah tulang di rahang atas. Tim dokter sudah melakukan operasi dan puas dengan hasilnya," kata juru bicara Alpine F1 yang merupakan nama baru dari tim pabrikan Renault ini.

Untuk penanganan lebih lanjut, driver 39 tahun yang baru come back lagi ke F1 pada musim 2021 ini harus tetap berada di rumah sakit dalam 48 jam ke depan. 

"Ia harus di sana untuk observasi. Setelah itu kembali istirahat beberapa hari di rumah dan selanjutnya latihan fisik kembali. Kami berharap ia akan fit sepenuhnya untuk memulai persiapan musim ini."

Alonso sendiri untuk kali pertama sejak kecelakaan Kamis petang lalu memberikan pernyataan lewat akun twitter-nya. 

"Terima kasih atas harapan Anda semua. Saya baik-baik saja dan menantikan musim 2021 yang akan berlangsung. Let`s goooooo!" tulis Alonso dengan emoticon kepalan tangan sebagai simbol kekuatan.

Alonso yang dulunya adalah pesaung paling keras Lewis Hamilton itu tengah bersepeda di dekat rumahnya di Lugano Swiss.

Dalam kecepatan lumayan tinggi, ia refleks mengerem sepedanya dengan sangt keras agar terhindar dari tabrakan dengan mobil yang menyimpang ke lajur sepeda.

Ia terjungkal dengan sepedanya dengan luka berdarah-darah di mulut. 

Jadi, bukan ditabrak mobil seperti sebelumnya diberitakan media lokal. (rnp)

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!