F1 2021: Cegah Verstappen Dibajak Mercedes, Ini Yang Dilakukan Red Bull

Sabtu, 13/02/2021 15:45 WIB

mobilinanewsn (Inggris) - Selama Lewis Hamilton berada di tim Mercedes, selama itu pula Max Verstappen tak mungkin gabung di sana. Kontrak baru Hamilton di Mercedes yang hanya setahun jelas ancaman buat Red Bull, bisa kehilangan Verstappen.

Berbagai analisa merujuk pada satu hal, bahwa durasi singkat itu sebagi sinyal tahun terakhir Hamilton di kancah F1 dengan asumsi ia raih gelar ke-8 tahun ini. Rekor baru yang membuanya the greatest di kancah F1. Jika ia keluar maka Mercedes sangat diyakini akan memasang line up baru di musim 2022, yakni Verstappen dan George Russell.

Mercedes  melalui Team Principal Toto Wolff sudah lama mengincar Verstappen. Hanya saja, katanya, ia tak mungkin dipasangkan dengan Hamilton demi keharmonisan tim. Ia tak ingin mengulangi berbagai kontroversi dan rivalitas negatif saat Hamilton berduet dengan Nico Rosberg. Apalagi Verstappen juga punya karakter keras, ambisius dan agresif di lintasan.

Di sisi lain Verstappen memang dikontrak Red Bull hingga musim 2023. Tapi, ada klausul yang memungkinkannya keluar dari Red Bull jika gagal meraih gelar musim 2021, atau tak yakin bisa raih gelar pada 2022 jika bertahan di Red Bull. Klausul ini yang bisa jadi senjata Mercedes jika memang Hamilton memilih pensiun di akhir 2021.

Untuk pertama kalinya secara resmi pemimpin Red Bull mengungkap kebenaran klausul itu. Penasehat senior Red Bull Helmut Marko mengungkap isi klausul itu dalam wawancaranya dengan F1-insider.

"Ya, klausul itu ada. Saya tak ingin menjelaskan detilnya. Tapi, kurang lebih dikatakan kalau Max punya kesempatan bersaing memeperebutkan gelar dunia dengan apa yang ia miliki. Jika ia bia melakukannya maka kontrak diperpanjang. Jika tidak maka ia bebas (menentukan pilihan)," kata Marko.

Namun, Marko menegaskan kalau klausul itu tak perlu diaktifkan nantinya. Karena tim Red nBull sendiri, katanya, tengah berusaha keras untuk kembali ke jalur kemenangan.

"Itu tujuan kami, itu DNA kami. Jadi, bukan hanya karena Max tapi karena DNA itulah kami ingin juara," ujar Marko mengingatkan tim Red Bull yang sudah hasilkan 4 gelar juara dunia F1 lewat Sebastian Vettel. (rnp)

 

 

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!