Kevin Evan, Riders Tangguh Batam Siap Ikuti Hard Enduro di Kampar, Riau

Selasa, 09/03/2021 13:30 WIB

mobilinanews (Batam) - Indonesia Off-road Federation (IOF) mulai fokus mengayomi penyuka trail adventure. Dengan semakin pesatnya jumlah riders dan perkembangan teknologi tambah maju, perlu segara disosialisasikan regulasi R2 Adventure IOF.

Tentunya melalui Divisi Roda Dua pada setiap Pengurus Daerah (Pengda) dan Pengurus Cabang (Pengcab).

"Diharapkan Peraturan Adventure Roda Dua dan Peraturan Enduro Roda Dua sudah diterapkan pada setiap event yang digelar," pesan H. Musliman, Ketua Divisi Adventure R2 IOF Pusat.

Nah, nampaknya daerah siap merespon positif. Seperti IOF Pengcab Batam di Kepulauan Riau.

"Kami sudah terima Regulasi Adventure dan Enduro R2 IOF dan siap menerapkan," yakin Refino Handoyo, Ketua IOF Pengcab Batam yang lebih beken disapa Kevin Evan.

Kevin memang doyan ngetrail selain main lumpur pakai jip. "Awal kenal dunia lumpur dari trail saat bergabung dengan Trail Adventure (TAC) Batam tahun 2006. Lalu main offroad sejak 2012," cerita Kevin yang dipercaya Ketua Pengcab IOF Batam Periode 2018-2022.

"Dalam waktu dekat, kita kirimkan dua rider tangguh untuk ikuti event Private Xpert 2 Hard Enduro di Kabupaten Kampar, Riau awal April nanti," semangat Kevin yang mengandalkan Honda CRF150L bore-up full 300cc sebagai tunggangannya.

Kedua rider yang diutus adalah Aristotel dan Andre Ramadhan. Aristotel yang memilih nomor start 714 juga pengurus bidang R2 di IOF Pengcab Batam. Sedangkan Andre memakai nomor start 526.

Keduanya turun atas nama IOF R2 Batam dan pakai motor dengan spek sama Honda CRF150L bore-up full 300cc.

Supaya motor bertenaga, mesin diracik bengkel tenar Arangka Motor di Pekanbaru. "Itu joki adventure yang sudah malang melintang di Rimba Sumatera, namanya Syakhroni Dwi Syahputra yang biasa disapa Roni Suhu. Pasalnya event ini trek ganas yang belum pernah dilintasi motor trail," beber Kevin. 

Lalu apa yang menjadi keluhan rider? "Safety first dong yang diutamakan. Trek boleh saja berat, tapi harus disiapkan juga jalur evakuasi, tim medis dan sweeper," sebut Kevin. Benar juga nih!

"Kami sudah persiapkan dengan matang, seperti knee guard, pelindung sikut, body protector, helm full face, dan boots trail sebagai peranti wajib bagi rider. Lainnya perlengkalan masak dan camping," pungkas Kevin.

Nah, begitu seharusnya. (bangVe)

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!