Begini Caranya Kalau Mau Menang

Selasa, 10/11/2015 07:46 WIB

mobilinanews (Jakarta) – bertanding dalam kompetisi SQL memang gampang-gampang susah. Satu sisi, SQL membutuhkan sisi sound quality yang jadi bagian tidak terpisahkan. Mobil harus bersuara prima, enak didengar dengan kaidah-kaidah SQ yang baik serta mempunyai tonal akurasi yang baik. Namun di sisi lain, mobil juga harus mempunyai nilai pressure yang tinggi pada SPL-nya.

Jelas mendapatkan keduanya tidaklah mudah. Dibutuhkan skill serta kejelian dalam memilih barang yang tepat untuk bisa menang dalam pertandingan SQL. Mobilinanews mencoba memberikan tips basic agar bisa berjaya di kompetisi SQL.

Pertama adalah pemilihan barang yang tepat. Speaker menjadi hal yang sangat krusial karena speaker untuk SQL berbeda dengan speaker SQ biasa. SQL dibutuhkan pada saat situasi outdoor alias pintu terbuka. Jadi dibutuhkan speaker dengan jarak tembak yang cukup jauh. Cari speaker dengan embel-embel “pro” ada SQL. Biasanya speaker ini dibekali dengan karet surround dengan shape “w” serta tweeter dengan karakter horn.

Kedua adalah pemilihan power amplifier. Carilah power dengan daya  yang mencukupi. Untuk multi kanal pilihlah power dengan efisiensi tinggi atau berdaya minimal 60 atau 75 watt per kanal dengan karakter murni. Ingat, mobil SQL akan didengarkan dengan jarak sekitar 4-5 meter. Selain itu untuk power mono block pilih power dengan daya yang besar, minimal 2000 watt murni dengan komposisi power kelas D yang efisien. Tujuannya agar ketika tuning SPL nanti nilai dB akan menjadi tinggi.

Ketiga adalah merancang box SPL yang tepat. Uji SPL menjadi salah satu point penting karena nilai dB akan diakumulasikan dengan nilai SQ. Nilai dB yang tinggi jelas mempengaruhi perolehan nilai yang didapat. Triknya adalah dengan mengukur tinggi lubang ported yang disesuaikan dengan kompisisi mic sensor ukur. Baca dengan teliti dimana nantinya mic akan diletakan dan sesuaikan dengan lokasi ported box subwoofer.

Keempat adalah tuning. Pastikan mobil SQL mempunyai kaidah-kaidah SQ yang baik pada high, midhigh, midlow dan low frekuensi. Pastikan menggunakan alat bantu RTA atau real time analyzer untuk mengetahui apakah responya sudah baik atau belum.Penggunaan processor juga akan banyak sekali membantu karena didalanya terdapat multi band EQ dan crossover aktif.

Selamat mencoba…

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!